Mending Beli Motor Ini dengan Performa Garang, Harga Terjangkau : Alternatif bagi Pecinta Harley-Davidson !
--
OTOMOTIF, PALPOS.ID - Motor-motor dengan genre cruiser atau chopper memang enggak semuanya punya Harley-Davidson (H-D), tapi memang identik dengan brand tersebut.
Makanya banyak produsen lain yang bikin motor genre cruiser atau chopper seringkali kena plesetan hampir-davidson.
Misalnya Hyosung Aquila GV-300 yang baru diluncurkan di negara tetangga alias Thailand ini.
BACA JUGA:Zontes 350E Penjegal Honda Forza 350 : Skutik Gemoy dengan Mesin Gahar dan Fitur Canggih !
Mengusung mesin V-twin berkubikasi 300 cc, Hyosung Aquila GV300 jadi terlihat padat jika dilihat dari samping.
Tapi yang bikin aneh justru adanya shroud yang sedikit menutupi silinder bagian depan. Ternyata shroud itu sebagai cover buat radiatornya.
Yup, enggak seperti Harley-Davidson yang kebanyakan masih berpendingin udara, Hyosung Aquila GV300 sudah berpendingin cairan.
BACA JUGA:Kehebatan QJ Motor: GSR 800 Bersaing di Arena Balap Dunia, Siap Guncang WorldSSP 2024!
Dengan kubikasi bersih 296 cc, mesin V-twin Hyosung Aquila GV300 ini memiliki tenaga maksimal 29,64 dk dan torsi maksimal 25,6 Nm.
Kelihatan padat dan besar, Hyosung Aquila GV300 ternyata berat kosongnya hanya 169,5 kg.
Enggak beda jauh seperti motor sport fairing 250 cc macam Honda CBR250RR yang berat kosongnya 168 kg.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: