Umpan Jitu Ikan Betok, Racikan Pakan Alami dan Lumut
Ikan betok salah satu ikan air tawar -Foto:dokumen palpos-
UNIK, PALPOS.CO - Ikan betok l masih menjadi salah satu target favorit para pemancing air tawar.
Selain rasanya yang gurih, ikan ini dikenal cukup agresif terhadap umpan tertentu.
Sejumlah pemancing berpengalaman mengungkapkan, kunci keberhasilan memancing ikan betok terletak pada pemilihan umpan yang tepat.
Secara alami, ikan betok menyukai pakan hidup yang mudah ditemui di habitatnya.
BACA JUGA:Fakta dan Mitos Kopi Bisa Bikin Tidak Ngantuk, Ini Penjelasan Ilmiahnya
BACA JUGA:Umpan Alami Murah Meriah, Brutu Ayam dan Usus Ayam Incaran Patin Liar
Beberapa jenis umpan alami yang paling sering digunakan antara lain cacing tanah, ulat, serangga kecil, hingga lumut air.
Umpan-umpan tersebut terbukti efektif karena sesuai dengan pola makan ikan betok di rawa, sungai kecil, maupun persawahan.
Namun, seiring berkembangnya teknik memancing, penggunaan pelet ikan yang diolah khusus kini semakin diminati.
Pelet dinilai lebih praktis dan dapat disesuaikan dengan selera ikan betok melalui tambahan essen atau perangsang aroma.
BACA JUGA:Tips Mancing Patin Liar di Sungai Musi, Ini Rahasia Jitu Para Angler Lokal
BACA JUGA:Gelombang Tinggi Bukan Halangan: Cara Cerdas Memancing di Akhir Tahun 2025
“Pelet yang dicampur essen aroma amis wangi atau pisang raja cukup ampuh menarik perhatian ikan betok,” jelas salah seorang pemancing lokal.
Aroma tersebut diyakini mampu merangsang ikan agar lebih cepat menyambar umpan, terutama di perairan yang tenang.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:

