Iklan Astra Motor

João Cancelo Lulus Tes Medis, Resmi Kembali Perkuat Barcelona hingga Akhir Musim.

João Cancelo Lulus Tes Medis, Resmi Kembali Perkuat Barcelona hingga Akhir Musim.

João Cancelo Lulus Tes Medis, Resmi Kembali Perkuat Barcelona hingga Akhir Musim. -Fhoto:@Facebook_Barcelona Indonesia Fans Club-

PALPOS.CO - Barcelona mendapatkan tambahan amunisi penting di lini belakang. João Cancelo telah menuntaskan tes medis dan fisik bersama Barcelona pada Senin (12/1/2026) waktu setempat dan dinyatakan lolos.

Bek asal Portugal itu akan memperkuat Blaugrana dengan status pinjaman hingga akhir musim 2025/2026.

Cancelo tiba di Barcelona pada Senin siang sebelum menjalani rangkaian pemeriksaan medis di Rumah Sakit de Barcelona serta tes lanjutan di Ciutat Esportiva Joan Gamper. Seluruh prosedur berjalan lancar dan sang pemain siap diperkenalkan secara resmi oleh klub.

Melalui situs resminya, Barcelona mengumumkan bahwa upacara penandatanganan kontrak dan konferensi pers Cancelo akan digelar pada Selasa (13/1) pukul 13.30 waktu lokal atau 19.30 WIB, bertempat di kantor Presiden klub Joan Laporta.

BACA JUGA:Xabi Alonso Resmi Tinggalkan Real Madrid.

BACA JUGA:Hasil Piala FA 2026: Tak Mudah! Arsenal Singkirkan Portsmouth 4-1.

Menurut laporan The Athletic, kepulangan Cancelo ke Camp Nou dimungkinkan setelah Andreas Christensen dipastikan absen panjang.

Bek asal Denmark tersebut mengalami cedera anterior cruciate ligament (ACL) sejak Desember lalu dan diperkirakan menepi hingga empat bulan.

Berdasarkan regulasi LaLiga, klub diperbolehkan mendaftarkan pemain pengganti untuk cedera jangka panjang, dengan ketentuan gaji pemain baru tidak melebihi 80 persen gaji pemain yang digantikan.

Skema ini memungkinkan Barcelona bergerak tanpa melanggar batas finansial. Kasus serupa sebelumnya terjadi saat Joan Garcia didaftarkan sebagai pengganti Marc-André ter Stegen.

BACA JUGA:Hasil Piala FA 2026: MU Tersingkir, Brighton Bungkam Old Trafford 2-1.

BACA JUGA:Hasil Piala Super Spanyol 2026: Barcelona Juara Usai Taklukkan Real Madrid 3-2.

João Cancelo didatangkan dari Al Hilal dengan status pinjaman selama enam bulan. Barcelona disebut menanggung gaji pemain senilai €4 juta hingga akhir musim.

Proses negosiasi berlangsung cepat, seiring keinginan kuat pelatih Hansi Flick yang sejak lama mengagumi fleksibilitas Cancelo.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: