Gubernur Herman Deru Ajak Semua Pihak Bangun Kesadaran Kolektif Kurangi Polusi Plastik

Rabu 12-11-2025,21:50 WIB
Reporter : Septi
Editor : Dahlia

Karena itu, mengurangi penggunaan plastik menjadi bentuk tanggung jawab bersama demi keberlanjutan lingkungan hidup dan kualitas hidup generasi yang akan datang.

BACA JUGA:Kemenkum Sumsel Gelar Upacara Hari Pahlawan 2025: Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan

BACA JUGA:Wujudkan Kota Palembang yang Tertib dan Aman, Kanwil Kemenkum Sumsel Bahas Ranperda Ketertiban Umum

Gubernur juga mendorong Dinas Perindustrian untuk mengembangkan program pemanfaatan ulang plastik.

Produk kreatif seperti furnitur berbahan plastik daur ulang disebutnya dapat memberi nilai tambah ekonomi dan sekaligus solusi penanganan sampah.

Selain persoalan sampah plastik, Gubernur menyoroti kerusakan lingkungan akibat eksploitasi alam secara berlebihan.

Ia mengatakan bahwa rehabilitasi bekas tambang dan pengawasan kondisi aliran sungai harus menjadi perhatian serius pemerintah daerah dan pemangku kepentingan terkait.

Ia menambahkan bahwa sedimentasi sungai yang berujung pada abrasi dan hambatan arus pelayaran merupakan contoh nyata kerusakan lingkungan yang harus segera ditangani.

Menurutnya, upaya penyelamatan lingkungan harus berjalan secara berkelanjutan, bukan hanya responsif.

Dalam kesempatan tersebut, Gubernur bersama Wakil Gubernur Sumsel Cik Ujang menyerahkan penghargaan kepada individu dan lembaga yang dinilai berkontribusi dalam pelestarian lingkungan dan pengelolaan kebersihan.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan (DLHP) Sumsel, Herdi Apriansyah, menjelaskan bahwa pemberian penghargaan ini merupakan bentuk stimulus dan apresiasi pemerintah atas prakarsa dan kepedulian masyarakat dalam menjaga daya dukung lingkungan hidup.

Ia berharap penghargaan tersebut tidak menjadi tujuan akhir, tetapi pemantik semangat untuk memperluas aksi lingkungan hidup hingga menyentuh seluruh lapisan masyarakat.

Kategori :