23,7 Kg Ganja Dibakar hingga Jadi Abu

23,7 Kg Ganja Dibakar hingga Jadi Abu

KAYUAGUNG PALPOS ID Satres Narkoba Polres OKI melakukan pemusnahan 23 7 Kg narkotika jenis ganja yang dibakar hingga menjadi abu Jumat 10 06 Kapolres OKI AKBP Dili Yanto mengatakan pemusnahan itu merupakan hasil pengungkapan pihaknya yang berhasil menggagalkan pengiriman barang haram tersebut Kamis 02 06 sekitar pukul 04 10 WIB anggota Satres Narkoba mendapatkan informasi ada pengiriman narkoba jenis ganja Yakni dari Desa Serigeni menuju Tulung Selapan menggunakan kendaraan Bus ungkapnya dalam kegitan pemusnahan itu Ia menambahkan setelah mendapatkan informasi anggota mereka langsung melakukan penyelidikan Lalu didapaatkan informasi lagi ganja itu sudah dikirim melalui Bus Srigeni hingga dilakukan pengejaran Sekitar pukul 08 30 WIB anggota satnarkoba tiba di terminal Bus Tulung Selapan Dan mendapat informasi ada 2 bus yang baru datang sedang bongkar muatan yaitu Bus dari SP Padang dan Bus dari Serigeni ujarnya Dikatakannya lagi kemudian anggota satnarkoba bergerak cepat dan berhasil mengamankan mobil Bus jurusan Serigeni Tulung Selapan Lalu diketahui memang benar ada sopir yang membawa 1 buah karung dan sudah diletakkan di dermaga speedboat untuk diserahkan ke sopir speedboat dengan menggunakan kuli becak tuturnya Masih kata AKBP Dili saat tiba di dermaga anggota Sat Narkoba mendapati 1 buah karung yang tergeletak dipinggir dermaga Ketika dibuka berisi 27 bungkus yang dibalut lakban coklat berbentuk persegi empat Di dalamnya terdapat daun kering yang diduga narkotika jenis ganja dengan berat bruto 22 950 gram Lalu 2 bungkus kantong plastik warna hitam berisi daun kering diduga narkotika jenis ganja dengan berat bruto 1 600 gram jelasnya Lebih lanjut serta 1 bungkus terpal warna biru yang terbalut lakban juga berisi daun kering diduga narkotika jenis ganja dengan berat bruto 650 gram Hingga jumlah keseluruhan dengan berat bruto 25 200 gram Kemudian saksi saksi beserta barang bukti dibawa ke Sat Narkoba Polres OKI untuk dimintai keterangan lebih lanjut Dan pemusnahan hari ini yakni lebih kurang 23 7 Kg ganja sisanya disisihkan untuk dikirim ke Labfor terangnya Sementara itu Kasatres Narkoba Polres OKI AKP Rahmat Aji Prabowo mengemukakan untuk saat ini baik pengirim atau pun pemesan barang tersebut masih mereka dalami Dan dengan adanya pemusnahan hari ini setidaknya bisa menyelamatkan ratusan jiwa Belum sampai ribuan karena pemakai ganja memang lebih sedikit ketimbang sabu Dan setidaknya 25 Kg harganya lebih kurang 30 35 juta jelasnya Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kepala BNNK OKI Kajari OKI Perwakilan Pengadilan Negeri Kayuagung dan pihak Labfor Editor Bambang Samudera

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: