Puskesmas Rantau Panjang Terbakar, Kerugian Mencapai Rp500 Juta

Puskesmas Rantau Panjang Terbakar, Kerugian Mencapai Rp500 Juta

Suasana ketika api membakar Puskesmas Indralaya.Foto:Isro/Palpos.id--

INDRALAYA, PALPOS.ID - Puskesmas Rantau Panjang, Kecamatan Rantau Alai, Kabupaten Ogan Ilir (OI), Selasa (23/8) sekitar pukul 10.00 WIB terbakar. Akibatnya, pihak puskesmas mengalami kerugian mencapai Rp500 juta.

 

Kapolsek Tanjung Raja, AKP Halim Kusumo mengatakan, diduga kebakaran itu disebabkan oleh korsleting listrik, sehingga membuat bangunan puskesmas tersebut hangus terbakar.

 

"Keterangan saksi dilapangan yang merupakan pegawai Puskesmas, yakni Diana mengatakan pertama kali melihat api sudah membakar ruang khusus lansia. Melihat itu dia langsung minta tolong warga. Kemudian api membesar dan membakar bangunan puskesmas,"ungkap Halim.

 

Kapolsek menambahkan bahwa bangunan Puskesmas itu terbuat dari beton, kerangka kayu, baja dan beratapkan seng. "Kobaran api sendiri baru dapat dipadamkan sekitar pukul 12.00 WIB dengan menggunakan dua unit mobil Damkar milik Pemkab OI. Meskipun tak ada korban jiwa, namun kerugian ditafsir mencapai Rp500 juta," ungkap Kapolsek.

 

Terpisah, Kepala Puskesmas Rantau Panjang, Titin Kristina Sari mengatakan, ketika kejadian sedang mengikuti rapat di Dinas Kesehatan Kabupaten Ogan Ilir (OI) di Indralaya. 

 

"Maaf pak saat kejadian saya sedang rapat di Dinas Kesehatan sehingga tidak mengetahui pasti kejadianya seperti apa," terangnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: