Devi Suhartoni : Kesejahteraan Guru Harus Ditingkatkan

Devi Suhartoni : Kesejahteraan Guru Harus Ditingkatkan

Bupati Muratara H Devi Suhartoni.Foto:Alam/Palpos.id--

MURATARA, PALPOS.ID - Dalam rangka memperingati HUT PGRI ke 77 dan Hari Guru Nasional (HGN) diisi berbagai macam perlombaan. Dimana acara puncaknya diselenggarakan di halaman Kantor Bupati MURATARA, Senin (12/12).

 

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Bupati Muratara H Devi Suhartoni, Plt Kadisdik Zazili dan ribuan guru se Kabupaten Muratara.

 

Bupati Muratara H Devi Suhartoni dalam sambutannya mengucapkan selamat HUT PGRI ke 77 dan HGN. Dalam memomen ini tentunya Penerintah Kabupaten (Pemkab) Muratara sangat memperhatikan para nasib guru khusus guru honorer. Kedepannya kesejahteraan guru akan ditingkatkan lagi.

 

"Kita Pemkab Muratara tetunya tidak akan berdiam diri untuk memikirkan atau memperjuangkan nasib para guru dan jika perlu seluruh guru di Muratara sejahtera," ujarnya.

 

Menurutnya, guru ini merupakan tombak dalam mencerdaskan anak di Kabupaten Muratara. Dimana ada pribahasa itu Pahlawan Tanpa Jasa.

 

"Mereka itu kunci kecerdasan anak dan Sumber Daya Manusia (SDM) di Muratara. Tentunya mereka memiliki jiwa yang sangat besar, maka dari itu nasib mereka harus dipikirkan," katanya.

 

Lebih lanjut ia menjelaskan bukan hanya kesejahteraan gurunya saja yang harus diperhatikan, pemerintah juga harus memperhatikan fasilitas pendidikan agar siswa dapat nyaman saat berada dalam lingkungan sekolah.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: