Sepuluh Remaja di Bawah Umur di Palembang Digulung Polisi, Ada Apa Iya?

Sepuluh Remaja di Bawah Umur di Palembang Digulung Polisi, Ada Apa Iya?

Sepuluh remaja di Bawah Umur saat diamankan di Mapolrestabes Palembang--Foto : Abdus Salam

PALEMBANG, PALPOS.ID - Jajaran kepolisian Polrestabes Palembang gulung 10 remaja lantaran terlibat kasus penganiyaan dan pengeroyokan.

Insiden penganiayaan dan pengeroyokan tersebut diketahui terjadi di kawasan Simpang DPRD Provinsi Sumsel, Palembang, pada Jumat malam 21 April 2023 lalu, tepatnya terjadi pada saat malam takbiran Idul Fitri 1444 H dan korban mengalami luka tusuk senjata tajam.

Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Haryo Sugihartono, didampingi Kasat Reskrim AKBP Haris Dinzah, Rabu  (26/04/2023) menerangkan, bahwa pada saat kejadian, kawanan pelaku memainkan petasan atau kembang api. Dan diketahui seluruh kawanan pelaku tersebut merupakan anak di bawah umur.

Pada saat itu terjadi keributan pelaku dengan rombongan korban lantaran rombongan korban tidak senang.

BACA JUGA:Video Penganiayaan Menggunakan Sajam Viral di Medsos, Begini Kronologis Lengkapnya...

“Selang waktu sekitar dua menitan, akhirnya kelompok korban pun jalan.

Kemudian kawanan pelaku ini langsung membuntuti rombongan korban dari belakang dengan mengendarai beberapa kendaraan sepeda motor, lalu langsung menyerang rombongan korban dengan menggunakan senjata tajam.

Kawanan pelaku pun menusukkan senjata tajam ke rombongan korban yang sedang melakukan takbiran.

Lantaran panik ada beberapa kelompok korban berhasil melarikan diri dan melaporkan kejadian ini ke SPKT Mapolrestabes Palembang,” ungkapnya.

Usai kejadian, Haryo menyebutkan, bahwa pihaknya bermodalkan CCTV yang ada di sekitar lokasi, berhasil meringkus para kawanan pelaku yang terlibat dalam aksi penganiayaan dan pengeroyokan tersebut dan langsung digiring ke Mapolrestabes Palembang.

“Anggota kita juga berhasil menyita dua senjata tajam yang digunakan para pelaku pada saat kejadian," ujarnya.

BACA JUGA:Juru Parkir di Palembang Jadi Korban Penganiayaan

Haryo berpesan kepada para pemuda di kota Palembang agar menjauhi minuman keras yang beralkohol untuk menghindari sesuatu yang tidak diinginkan oleh kita semua.

Selanjutnya kepada orang tua masing - masing untuk memantau betul kegiatan anak - anaknya lantaran maraknya aktivitas anak - anak remaja saat ini yang kerap meresahkan pada malam hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: