Ada Kabar Baik Nih! Mulai 2024 Wisatawan Tak Perlu Paspor ke Singapura, Cukup Gunakan Ini...

Ada Kabar Baik Nih! Mulai 2024 Wisatawan Tak Perlu Paspor ke Singapura, Cukup Gunakan Ini...

Negara Singapura yang mulai 2024 menyatakan wisatawan tak perlu paspor lagi saat kunjungan, dan cukup gunakan Kode QR Paspor untuk melewati pos pemeriksaan dari petugas Imigrasi.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

SINGAPURA, PALPOS.ID – Kabar baik bagi penggemar travelling. Atau orang yang suka jalan-jalan keluar negeri.

Sebab, mulai 2024 wisatawan tak perlu paspor ke Singapura. Karena cukup gunakan kode QR dari paspor.

Dan pemberlakuan kode QR paspor itu akan berlaku bagi wisatawan yang melintasi pos pemeriksaan darat di Singapura menggunakan mobil.

Yakni cukup menggunakan kode QR Paspor maka wisatawan bisa melewati imigrasi.

BACA JUGA:Mantab! Konglomerat Indonesia Beli Mal Mewah di Singapura, Harganya Hampir Sama APBD Sumsel...

BACA JUGA:Dengan Narasumber dari Singapura, Buka Seminar Nasional Ini Pesan Bupati Askolani untuk ASN 

Dan ini akan berlaku disemua loket mobil di pos pemeriksaan Woodlands dan Tuas.

Hanya saja fasilitas tersebut masih terbatas untuk wisatawan jalur darat seperti dari Johor Bahru Malaysia.

Sementara wisatawan dari jalur laut belum ada informasi terkait penggunaan kode QR Paspor itu.

Selain itu, untuk Pos Pemeriksaan Tuas mulai tahun 2026 nanti akan siapkan lapangan khusus pemeriksaan otomatis dalam mobil gunakan kode QR paspor tersebut.

BACA JUGA:Wow, Tol Betung-Jambi Selesai, Orang Palembang Bisa Sehari Sampai ke Singapura  

BACA JUGA:Kejagung Berupaya Pulangkan Surya Darmadi Terduga Korupsi Rp78 Triliun dari Singapura

Sedangkan untuk Pos Pemeriksaan Woodlands mulai diberlakukan tahun 2028 mendatang. Karena saat ini lapangan khusus itu sedang direvitalisasi.

Penggunaan Kode QR Paspor ini diumumkan Otoritas Imigrasi dan Pemeriksaan atau ICA Singapura saat seminar rencana kerja tahunan, Jumat 05 Mei 2023 yang lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: