Tumpak Sewu, Air Terjun Terindah di Indonesia

Tumpak Sewu, Air Terjun Terindah di Indonesia

Air Terjun Tumpak Sewu.-Foto: Tangkapan Layar-Youtube

PALEMBANAG,PALPOS.ID - Air Terjun Tumpak Sewu Lumajang, terletak di tengah-tengah antara Kabupaten Lumajang dan Malang, untuk masuk ke lokasi objek wisata ini bisa melalui Lumajang maupun Malang. 

Air Terjun Tumpak Sewu disebut sebagai air terjun terindah di Indonesia, air terjun ini tidak ada duanya di Indonesia bahkan ada yang menyebutnya sebagai Niagaranya Indonesia karena bentuk air terjunnya seperti tirai.

Air Terjun Tumpak Sewu juga bisa diartikan sebagai ‘seribu air terjun yang menumpang di dinding’.

BACA JUGA:5 Wisata Pantai Eksotis di Kota Dumai Calon Ibukota Provinsi Riau Pesisir Pemekaran Provinsi Riau

Untuk masuk ke objek wisata ini pengunjung domestik cukup membayar tiket masuk Rp 10 ribu. Sedangkan wisatawan mancanegara Rp 20 ribu, harga tiket tersebut berlaku untuk semua umur. 

Air Terjun Tumpak Sewu dapat dikunjungi setiap hari, mulai dari pukul 07.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB.

Waktu yang paling tepat untuk mengunjungi air terjun ini sebaiknya pada pagi hari, karena kita dapat menikmati suasana serta pemandangan air terjun yang indah. 

BACA JUGA:7 Wisata Eksotis di Kota Sungai Penuh Calon Ibukota Provinsi Puncak Andalas Pemekaran Gabungan 3 Provinsi

Keindahan alam dengan bentangan alam yang hijau menjadi daya tarik utama objek wisata Air Terjun Tumpak Sewu.

Lokasi air terjun yang berada di dalam hutan sehingga masih sangat asri, wisatawan dapat merasakan sejuknya udara serta suara kicauan burung. 

Air Terjun Tumpak Sewu memili keistimewaan karena bentuknya, kalau biasanya air terjun hanya memiliki satu aliran.

BACA JUGA:Hidden Gem Wisata Indonesia yang Mendunia Ada di Palembang, Bukan Jembatan Ampera

Tetapi Tumpak Sewu memiliki banyak aliran seperti air terjun Niagara. 

Suara air terjun yang jatuh menimpa bebatuan menambah susana di tempat itu semakin menyenangkan dan menyegarkan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: