Samsung Luncurkan Galaxy M34 5G : Kamera Canggih 50 MP, Pengisian Baterai Super Cepat !
--
LIFESTYLE, PALPOS.ID - Samsung Indonesia secara resmi memperkenalkan ponsel terbaru mereka.
Samsung Galaxy M34 5G, sebagai tambahan terbaru ke dalam lini produk seri Galaxy M yang sudah populer.
Galaxy M34 5G hadir dengan tiga peningkatan utama dibandingkan dengan pendahulunya, Galaxy M33, yang dirilis pada bulan April tahun lalu.
Berikut adalah tiga peningkatan yang ditawarkan oleh Samsung pada Galaxy M34 5G.
1. Baterai Lebih Besar dan Pengisian Cepat
Salah satu peningkatan utama pada Galaxy M34 5G adalah baterainya yang memiliki kapasitas besar, yakni 6.000 mAh.
BACA JUGA:Paket Bundling Vidio FIFA U-17 World Cup Mulai Rp 60 Ribuan, Telkomsel Berikan Bonus Kuota 1 GB
BACA JUGA:Apple iPad Pro 11, Tablet Canggih dengan Layar Unggulan dan Aplikasi Terbaru
Dengan baterai sebesar ini, pengguna dapat merasakan daya tahan baterai yang luar biasa, sehingga ponsel bisa digunakan sepanjang hari tanpa khawatir kehabisan daya.
Selain itu, ponsel ini juga mendukung pengisian daya cepat, yang memungkinkan pengisian hingga 43 persen hanya dalam waktu 30 menit, dan 100 persen dalam waktu 90 menit saja.
Hal ini mempermudah pengguna yang selalu dalam perjalanan dan butuh daya ekstra.
BACA JUGA:Rekomendasi 7 Smartphone Terbaik Bulan November 2023 : Nomor 7 Baru Saja Dilaunching !
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: