Deklarasi Kemerdekaan Pers Bersama Tiga Pasang Capres: Komitmen Mendukung Pers Independen dan Berkualitas

Deklarasi Kemerdekaan Pers Bersama Tiga Pasang Capres: Komitmen Mendukung Pers Independen dan Berkualitas

Deklarasi Kemerdekaan Pers Bersama Tiga Pasang Capres: Komitmen Mendukung Pers Independen dan Berkualitas.-Palpos.id-Dokumen Palpos.id

JAKARTA, PALPOS.ID - Deklarasi Kemerdekaan Pers Bersama Tiga Pasang Capres: Komitmen Mendukung Pers Independen dan Berkualitas.

Dewan Pers bersama segenap masyarakat pers telah mempersiapkan diri untuk menyelenggarakan "Deklarasi Kemerdekaan Pers" yang dijadwalkan akan berlangsung pada 10 Februari 2024 di Hall Dewan Pers, Jl. Kebon Sirih, Jakarta Pusat. 

Acara ini dihadiri oleh tiga pasang Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres), yang akan menyatakan komitmen mereka dalam mendukung kemerdekaan pers yang telah berlangsung sejak reformasi tahun 1998.

Ketua Dewan Pers, Ninik Rahayu, dalam konferensi pers pada Senin, 5 Februari 2024, menyampaikan bahwa Deklarasi Kemerdekaan Pers ini mencerminkan komitmen kuat dari ketiga pasang Capres/Cawapres terhadap kemerdekaan pers. 

BACA JUGA:Dewan Pers Sebut Indeks Kemerdekaan Pers 2023 di Provinsi Sumatera Selatan Turun Drastis

BACA JUGA:Dr. Ninik Rahayu Terpilih sebagai Ketua Dewan Pers 2022-2025, Ini Profilnya

Menurut Ninik, mereka memiliki visi yang sejalan dalam menjaga pers yang independen, yang selama ini telah berperan penting dalam menjaga proses demokrasi di Indonesia.

"Kami meyakini ketiga pasang Capres/Cawapres memiliki visi yang sama dalam menjaga pers yang independen dan selama ini telah berhasil menjaga proses demokrasi berlangsung dengan baik di tanah air," kata Ninik Rahayu.

Ninik menekankan bahwa pers memiliki peran krusial sebagai pilar keempat demokrasi. 

Pers memiliki tanggung jawab yang sama untuk terus menyuarakan kebenaran, menjaga proses demokrasi, dan memastikan informasi yang dihasilkan memberikan dampak positif bagi masyarakat. 

BACA JUGA:Ketua Dewan Pers Ajak Pimpinan SMSI Kembangkan Jurnalisme Berbasis Pancasila

BACA JUGA:Terkait Pemberitaan, Tim Pengacara Istri Irjen Pol Ferdy Sambo Sambangi Dewan Pers

"Pers punya andil besar untuk mewujudkan pemilu yang damai, sejuk, dan berhasil memilih pemimpin terbaik bagi Indonesia. Mari kita turut mengawal proses demokrasi ini dengan baik," tambahnya.

Acara Deklarasi Kemerdekaan Pers ini juga dihadiri oleh tim sukses dari ketiga pasang Capres/Cawapres, yang telah memastikan partisipasi aktif dan dukungan penuh terhadap acara yang diselenggarakan oleh Dewan Pers. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: