Teddy Launching UHC Program JKN Bagi Masyarakat OKU
Pj Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah saat melauncing UHC program JKN tahun 2024. Foto: Eko/Palpos.id--
BATURAJA, PALPOS.ID - Penjabat Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah melaunching Universal Health Coverage (UHC) Program Jaminan Kesehatan (JKN) bagi masyarakat di wilayahnya, Senin, 27 Mei 2024.
"Target kita dengan launching ini ada 101 persen warga OKU tercover UHC JKN," tegas Teddy, saat dibincangi usai acara di Gedung Kesenian Baturaja.
Teddy mengatakan, program ini sebenarnya pertama kali digaungkan di Kabupaten Musi Banyuasin dengan nama berobat gratis dan OKU sendiri berupaya untuk merealisasikan hal tersebut.
"Kita ingin semua warga OKU tercover UHC JKN pada 2024 ini sehingga warga tidak perlu pusing lagi memikirkan biaya untuk berobat," tegasnya.
BACA JUGA:Teddy Janji Segera Perbaiki Talud Sungai Desa Karang Lantang
BACA JUGA:Pakai Perahu, Teddy Salurkan Bantuan Ke Korban Banjir
Selain itu lanjut dia, pihaknya juga berupaya menganggarkan dana lewat APBD OKU untuk program santunan kematian bagi warga OKU yang kurang mampu.
Sementara Kepala Dinas Kesehatan OKU, Deddy Wijaya menambahkan, secara keseluruhan saat ini ada sekitar 85 persen atau sekitar 340 ribu jiwa warga OKU yang sudah tercover program UHK JKN tahun 2024.
"Alhamdulilah persentase yang kita raih sudah diatas target nasional yang rata-rata 51 persen. Mudah-mudahan tahun ini realisasi targetnya bisa tembus 101 persen," katanya.
Program UHC JKN sendiri kata Deddy, mampu melayani pengobatan warga OKU di 45 fasilitas kesehatan tingkat pertama dan lima fasilitas kesehatan rujukan. "Cukup pakai kartu keluarga dan KTP, maka warga yang terdaftar di layanan ini bisa menikmati berobat gratis," tandasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: