AMPI Sumsel Dukung Penuh Netta Indian Untuk Banyuasin Dua
AMPI Sumsel menyatakan dukungannya kepada Netta Indian untuk maju sebagai Wakil Bupati Banyuasin masa bakti 2024–2029. -ist-ist
PANGKALAN BALAI, PALPOS.ID – Dewan Pimpinan Daerah Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (DPD AMPI) Sumatera Selatan secara bulat menyatakan dukungannya kepada Netta Indian pengurus AMPI Sumsel, untuk maju dalam perhelatan pemilihan kepala daerah di Kabupaten Banyuasin sebagai Wakil Bupati Banyuasin untuk masa bakti 2024 – 2029 mendatang.
Penegasan itu dikemukakan Ketua DPD AMPI Sumsel Andi Dinialdie usai pelaksanaan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD AMPI Banyuasin, Sabtu (1/6), di Hotel Airis Sukabangun Palembang.
Hadir dalam acara itu, beberapa kepala desa di Banyuasin, tokoh pemuda, tokoh agama, seluruh kader AMPI Banyuasin serta perwakilan pejabat di Banyuasin.
Dihadapan para anggota AMPI Banyuasin, Andi menegaskan, AMPI adalah organisasi sayap Partai Golkar yang siap melaksanakan dan mengamankan apapun keputusan Partai Golkar.
“AMPI siap dan satu komando dengan Partai Golkar termasuk dalam rangka menyukseskan kadernya yang ikut berkompetisi dalam pilkada mendatang,” ujar Andi yang juga anggota DPRD Provinsi Sumsel ini.
Dihadapan para kadernya, Andi menyerukan agar seluruh kader dan keluarga AMPI Banyusain untuk tetap satu dan bersama-sama memenangkan Netta menduduki kursi Wakil Bupati Banyuasin, siapapun pasangan Bupatinya nanti.
Andi meyakini, para kadernya memiliki darah pejuang dan militan sehingga cita-cita bersama ini akan tercapai dengan hasil yang memuaskan.
Senada dengan Andi, Ketua terpilih DPD AMPI Banyusain, Suistiqlal Efendi juga menegaskan siap menggalang dukungannnya.
Ia menyatakan, kader dan seluruh keluarga AMPI Banyuasin akan mendukung sepenuhnya pencalonan kader AMPI yang akan maju dalam Pilkada mendatang.
“Kami anggota, kader dan keluarga AMPI Banyuasin siap menjalankan amanah ini’” ujar Suistiqlal menjawab arahan Ketua AMPI Sumsel Andi Dinaldie.
Sementara itu, calon Wakil Bupati Banyuasin yang juga Bendahara DPD AMPI Sumsel Netta Indian dalam sambutannya, menyatakan siap bekerjasama dan siap membesarkan AMPI Banyuasin mendatang.
Sebagai kader AMPI ia berkewajiban memberikan kesempatan dan ruang bagi seluruh kader AMPI Banyuasin untuk berkembang dan berkreativitas.
Netta memohon doa restu agar niat baiknya untuk ikut membangun Banyuasin dapat terwujud dengan dukungan semuanya. “Niat baik saya ini tentunya akan terwujud karena doa dan dukungan kawan – kawan,” ujar sosok yang murah senyum ini.**
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: rilis