Dukung Pendidikan Digital, Telkomsel Hadirkan Kursus Online dan Offline untuk Siswa

Dukung Pendidikan Digital, Telkomsel Hadirkan Kursus Online dan Offline untuk Siswa

Telkomsel Hadirkan Kursus Online dan Offline untuk Siswa--humas telkomsel

Layanan Internet Lewat Program Edukasi "Grow Digital Education By.U

PALEMBANG, PALPOS.IDTelkomsel semakin menunjukkan komitmennya terhadap dunia pendidikan, khususnya di wilayah Sumatera Selatan, dengan meluncurkan program edukasi bertema "Grow Digital Education By.U". 

Program ini ditujukan bagi siswa kelas XII di SMAN 18 Kota Palembang, memberikan mereka akses ke bantuan pendidikan ekstrakurikuler dalam bentuk kursus offline dan online di Ruang Guru

Inisiatif ini bertujuan mempersiapkan siswa untuk sukses dalam belajar, siap memasuki perguruan tinggi, dan menghadapi Seleksi Nasional Berbasis Tes (SNBT) berbasis digital.

Sebagai bagian dari program ini, Telkomsel juga menyediakan modem Orbit untuk SMAN 18 Kota Palembang. Modem ini akan membantu para guru dan siswa memanfaatkan layanan internet Telkomsel sebagai sarana belajar, mendorong pemanfaatan layanan data dan akses digital yang bermanfaat bagi semua pihak di sekolah.

BACA JUGA:Pensiun Dini Maju di Pilkada Prabumulih, Ngesti Ridho Yahya: Menghitung Hari

BACA JUGA:KIP Kuliah Dibuka untuk Calon Mahasiswa Seleksi Jalur Mandiri: Ini Syarat dan Cara Daftarnya

General Manager Consumer Business Region Sumbagsel Telkomsel, Dedfriady Masta, menyatakan, program dukungan pendidikan dan internet bagi siswa dan sekolah ini bertujuan untuk mengakselerasi pengembangan keterampilan digital generasi muda. 

"Dengan bantuan bimbingan belajar selama setahun di Ruang Guru, kami berharap dapat membuka peluang kemajuan bagi lebih dari 110 siswa di SMAN 18 Palembang. Ini sejalan dengan semangat Telkomsel untuk konsisten menghadirkan konektivitas, layanan, dan solusi inovatif yang mampu membuka semua peluang kemajuan," ujar dia.

Tidak hanya di Palembang, Telkomsel juga meluncurkan program serupa di Provinsi Lampung, tepatnya di MAN 2 Bandar Lampung. 

Program "Grow Digital Education By.U" ini mencerminkan komitmen Telkomsel untuk menciptakan dampak positif bagi siswa dan sekolah, khususnya dalam meningkatkan kapabilitas dan daya saing talenta digital muda. 

BACA JUGA:Ancaman Karhutla Kembali Terjadi, Ini Kata Wabup OI, Kapolres Langsung Turun Tangan

BACA JUGA:7 Sasaran Pelanggaran Prioritas Dalam Operasi Patuh Musi 2024

Sebagai penyedia layanan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia, Telkomsel akan terus menghadirkan inovasi yang memberdayakan siswa sekolah untuk meraih masa depan yang lebih cerah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: