Sekda Palembang Aprizal Hasyim Pantau Kedisiplinan Ditingkat Lurah dan Camat

Sekda Palembang Aprizal Hasyim Pantau Kedisiplinan Ditingkat Lurah dan Camat

Sekda Palembang Aprizal Hasyim Pantau Kedisiplinan Ditingkat Lurah dan Camat-foto:dokumen palpos-

PALPOS.ID - Untuk memaksimalkan lima program dari Walikota dan Wakil Walikota Palembang Ratu Dewa Prima Salam (RDPS) yang langsung menyentuh masyarakat Palembang, Sekretariat Daerah (Sekda) memantau dan mengingatkan OPD yang langsung berhubungan dengan masyarakat seperti di kelurahan dan kecamatan.

Seperti diketahui, sejak dilantik Februari 2025 lalu Walikota dan Wakil Walikota Palembang Ratu Dewa Prima Salam (RDPS) memastikan lima program unggulannya sudah bisa dirasakan oleh masyarakat secara bertahap.

"Ini sudah dua pekan kami melakukan pemantauan kedisiplinan ASN di tingkat kelurahan dan kecamatan, juga untuk memastikan berjalannya lima program tersebut di masyarakat," kata Sekda Kota Palembang Aprizal Hasyim, usai memimpin apel pagi di Kecamatan Alang-alang Lebar (AAL), Senin (21/4/2025).

Aprizal mengatakan, dengan kedisiplinan para ASN, dipastikan pelayanan terhadap masyarakat pun akan baik untuk melayani warga di 4 kelurahan dan 287 RT di kecamatan ini, dengan jumlah penduduk yang banyak dan wilayah luas, ASN di kecamatan ini harus bisa memastikan lima program RDPS menyentuh masyarakat AAL.

BACA JUGA:Pelatihan Teknik Tenaga Listrik Bagi Warga Ring 1 Kilang Pertamina RU III Plaju: 10 Terbaik Akan Disertifikasi

BACA JUGA:Sidak ke Kantor Pupuk Indonesia, Menteri Pertanian Puji Kinerja Distribusi Pupuk Nasional

Tak hanya ASN di tingkat kelurahan dan kecamatan, tetapi Aprizal Hasyim menegaskan seluruh OPD yang terdiri dari 23.076 ASN dan non PNSD harus melaksanakan misi dari visi tersebut.

"Diharapkan seluruh OPD melaksanakan lima program itu meskipun nantinya ada beberapa program yang selesai terealisasi dalam waktu sedikit lebih panjang, yang penting sebagian besar sudah dirasakan masyarakat sekarang ini," jelasnya.

Sementara itu Camat AAL Sariansyah Ismail mengatakan, sesuai dengan arahan Sekda Palembang maka pihaknya siap melaksanakan kedisplinan pegawai dan bekerja untuk merealisasikan lima program RDPS dirasakan oleh masyarakat AAL.

"ASN di AAL diingatkan untuk bekerja ikhlas dan terutama yang berkaitan dengan visi misi RDPS harus sudah dipahami dan diterapkan di lingkungan kerja kami," pungkasnya.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: