Iklan Astra Motor

Hasil Liga Eropa: AS Roma Tahan Panathinaikos 1-1, Lolos 16 Besar.

Hasil Liga Eropa: AS Roma Tahan Panathinaikos 1-1, Lolos 16 Besar.

Hasil Liga Eropa: AS Roma Tahan Panathinaikos 1-1, Lolos 16 Besar.-Fhoto:@Facebook_Tofik Setyawan-

PALPOS.CO - AS Roma menunjukkan karakter kuat di pentas Eropa. Meski harus bermain dengan 10 pemain sejak awal laga dan menurunkan banyak pemain muda, Giallorossi sukses menahan imbang Panathinaikos 1-1 pada matchday terakhir fase liga Europa League 2025/2026.

Hasil tersebut cukup untuk mengantar Roma lolos langsung ke babak 16 besar tanpa melalui fase play-off.

Pertandingan berlangsung di Apostolos Nikolaidis Stadium, Jumat (30/1/2026) dini hari WIB. Roma datang ke Yunani dengan kondisi skuad pincang.

Kabar buruk sudah datang sebelum laga dimulai, ketika Paulo Dybala dipastikan absen akibat cedera dan dikhawatirkan harus menepi cukup lama.

BACA JUGA:Hasil Europa League: Lille Tekuk Freiburg 1-0 dan Lolos ke Playoff.

BACA JUGA:Hasil AFC Futsal Asian Cup: Timnas Futsal Indonesia Lolos 8 Besar, Usai Tumbangkan Kyrgyzstan 5-3.

Meski begitu, Roma tetap tampil agresif di awal pertandingan. Tim tamu langsung mengambil inisiatif serangan dan menciptakan peluang pada menit-menit awal.

Namun, situasi berubah drastis ketika Gianluca Mancini diganjar kartu merah pada menit ke-15 setelah wasit meninjau ulang pelanggarannya melalui VAR. Sejak saat itu, Roma harus berjuang dengan sepuluh pemain.

Keunggulan jumlah pemain membuat Panathinaikos mulai meningkatkan tekanan.

Tuan rumah beberapa kali mengancam gawang Roma, termasuk lewat tembakan Georgios Katris yang membentur mistar jelang turun minum.

BACA JUGA:Hasil Liga Champions: Manchester City Bungkam Galatasaray 2-0, City Lolos 16 Besar.

BACA JUGA:Hasil Borussia Dortmund vs Inter 0-2: Menang di Jerman, Nerazzurri Tetap Harus Lewati Play-off.

Berkat disiplin lini belakang dan solidnya organisasi permainan, Roma mampu mempertahankan skor 0-0 hingga jeda.

Memasuki babak kedua, Panathinaikos tampil lebih agresif. Upaya mereka akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-58.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: