LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID - Pengusutan kematian Riki Sandi (35), salah satu narapidana (Napi) Lapas Kelas IIA Lubuklinggau berlanjut.
Selain lima pegawai Lapas yang piket saat kejadian, hari ini polisi juga melakukan pemeriksaan terhadap dokter Lapas. Sehingga total yang diperiksa menjadi enam orang. "Sementara dari yang lapas ada sekitar lima, ditambah ada dokternya juga," demikian diungkapkan Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi, dijumpai di Mapolres, Rabu (29/6). Pemeriksaan dokter Lapas ini, dikatakan Harissandi, karena dia yang memeriksa Riki pertama kali sebelum dilarikan ke Rumah Sakit (RS) AR Bunda. Karena dalam upaya kaburnya, Riki terjatuh dari plafon dan ada luka di kepalanya. Luka itu membuat Riki lemas dan jalan sempoyongan. "Kalau gak ada luka di kepalanya, mungkin dia udah kabur," ujar Harissandi. Namun cidera dikepala Riki, diduga membuat Riki hilang keseimbangan dan jalan saja sudah sempoyongan, sehingga memudahkan pegawai Lapas menangkap Riki kembali. Selanjutnya, luka Riki dilakukan pemeriksaan. "Oleh dokter yang memeriksa Riki, direkomendasikan dibawa ke RS," jelasnya. Seperti diberitakan sebelumnya, Polres Lubuklinggau usut penyebab kematian Riki Sandi (35), salah satu narapidana Lapas Kelas IIA Lubuklinggau yang gagal kabur, beberapa hari lalu. Saat ini ada lima pegawai Lapas yang diperiksa di Sat Reskrim Polres Lubuklinggau. (*)Usut Kematian Napi Gagal Kabur, Giliran Dokter Lapas Lubuklinggau Diperiksa Polisi
Rabu 29-06-2022,16:27 WIB
Reporter : Yati
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Selasa 25-03-2025,16:04 WIB
791 Warga Binaan Lapas Kelas II.A Lubuklinggau Diusulkan Terima Remisi, 12 Orang Berpeluang Bebas di hari H Id
Sabtu 12-10-2024,21:19 WIB
Kemenkumham Sumsel Gelar Pelatihan Tanggap Bencana Kebakaran di Lapas Lubuklinggau
Minggu 11-08-2024,23:16 WIB
Kemenkumham Sumsel wujudkan dapur sehat lapas dan rutan
Selasa 19-12-2023,19:50 WIB
Kunjungi Lapas Lubuklinggau, Kakanwil Kemenkumham Sumsel Tekankan 3 Kunci Pemasyarakatan
Kamis 05-10-2023,18:46 WIB
Kunjungan Lapas Lubuklinggau, Kakanwil Kemenkumham Sumsel Minta Petugas Kompak
Terpopuler
Kamis 03-07-2025,12:08 WIB
Herman Deru Dukung Penuh UIN Raden Fatah Buka Fakultas Kedokteran, Jawab Kebutuhan Dokter di Sumsel
Kamis 03-07-2025,12:26 WIB
Gubernur Herman Deru: Retret Laskar Pandu Satria Adalah Investasi Karakter Pelajar Sumsel
Kamis 03-07-2025,11:12 WIB
Mazda CX-80 PHEV: SUV Bongsor yang Iritnya Keterlaluan!
Terkini
Kamis 03-07-2025,21:45 WIB
Lingkung Gunung Adventure Camp: Destinasi Wisata Alam Seru di Kaki Gunung Gede Pangrango
Kamis 03-07-2025,21:00 WIB
Gubernur Herman Deru: Retret Laskar Pandu Satria Tempat Lahirlah Pemimpin Masa Depan
Kamis 03-07-2025,19:20 WIB
DWP Sumsel Perkuat Pemahaman Hukum untuk Perempuan Pasca Perceraian
Kamis 03-07-2025,18:44 WIB