PALEMBANG, PALPOS.ID - Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Sumsel, berkunjung ke Kelurahan 2 Ulu Kecamatan Seberang Ulu I, RT 003 dan RT 006 RW 001 Palembang.
Pasalnya, BKKBN memberikan bantuan kepada anak Stunting, Rabu (29/6). Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Wakil Walikota Palembang Fitrianti Agustinda, Kepala Perwakilan BKKBN Sumsel, Mediheriyanto beserta jajarannya yang disambut antusias oleh warga Kelurahan 2 Ulu. Kunjungan BKKBN ini bertujuan ini untuk memberikan bantuan kepada keluarga yang anaknya mengidap Stunting atau kondisi gagal tumbuh pada anak balita (bayi di bawah 5 tahun) akibat dari kekurangan gizi. Mediheriyanto menjelaskan ini merupakan program yang bertujuan untuk mencegah Stunting di wilayah Sumatera Selatan, yang sebagian besar daerah banyak yang terkena Stunting. Dimana berdasarkan Survei Status Gizi Indonesia daerah terbanyak ada di Ogan Komering Ilir (OKI) yaitu 32 persen dan sedangkan untuk di Palembang sendiri ada 15 persen. Ia juga berharap kedepannya Kegiatan Cegah Stunting ini bisa dikampanyekan oleh banyak kalangan masyarakat. "Kita kedepan sangat berharap tidak hanya dari perusahaan dan pemerintah, bapak ibu dari media bisa ikut mengkampanyekan program cegah stunting, termasuk perguruan tinggi. Kalau perguruan tinggi sudah ada perwujudannya melalui KKN Tematik cegah stunting seperti UNSRI," ujarnya. Sementara iru, Indah Warga Kelurahan 2 Ulu ini sangat berterima kasih karena telah diberi bantuan oleh BKKBN. Dalam program cegah stunting ini pihaknya memberikan bantuan berupa makanan bergizi untuk anak dan sembako pada keluarga penerimaan. "BKKBN datang kerumah yang anaknyo keno stunting, ngasih sembako, makanan anak, kalo disini ado 2 rumah, di RT 3 samo RT 6, sebenarnyo ado 3 tapi yang satunyo idak terdaftar di KK penduduk disini," pungkasnya. (*)BKKBN Sumsel Bersama Pemkot Palembang Salurkan Bantuan Kepada Anak Stunting
Rabu 29-06-2022,16:53 WIB
Reporter : Adetia
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Selasa 22-10-2024,22:34 WIB
Pemkot Palembang Tinjau Ulang Pengelolaan Parkir dan Tingkatkan Keamanan di BKB
Senin 21-10-2024,22:39 WIB
Sah! Warga Gandus Palembang Kini Miliki TPU Baru Hibah dari PT RMK Energy
Senin 21-10-2024,22:10 WIB
Ribuan Aset Belum Bersertifikat, Ini yang Dilakukan Pemkot Palembang
Rabu 25-09-2024,14:58 WIB
Muba Raih Peringkat 1 dalam Percepatan Penurunan Stunting di Sumsel!
Jumat 20-09-2024,16:42 WIB
Pj Wali Kota Palembang Paparkan 10 Indikator Kinerja Prioritas, Tekan Inflasi hingga Stunting Menurun
Terpopuler
Kamis 31-10-2024,16:00 WIB
Culik Anak Bawah Umur Kakek Cabul diamakan Unit PPA Polres Muba
Kamis 31-10-2024,12:43 WIB
Batik Ecoprint Plaju Ulu : Hadirkan Karya Unik Ramah Lingkungan, Perpaduan antara Ilmu, Seni dan Alam
Kamis 31-10-2024,10:52 WIB
Lima Daftar Makanan yang Harus Dihindari oleh Penderita Osteoporosis
Kamis 31-10-2024,11:47 WIB
Manfaat Minum Kopi Tanpa Gula: Redakan Enam Penyakit Ini!
Terkini
Kamis 31-10-2024,23:24 WIB
PLN Goes to School Peringati Hari Sumpah Pemuda, Kenalkan Layanan PLN Super Canggih kepada Generasi Muda
Kamis 31-10-2024,23:19 WIB
Peringati Hari Sumpah Pemuda, PLN Goes to Campus Dorong SDM Unggul dalam Mendukung Reneweble Energy
Kamis 31-10-2024,23:12 WIB
Peringati Hari Sumpah Pemuda, PLN Unit Layanan Pelanggan Lubuklinggau Gelar PLN Mengajar di SD Negeri 60
Kamis 31-10-2024,23:10 WIB
Pemkab OKU dan SEAMEO CECCEP Fokus Literasi Anak Usia Dini
Kamis 31-10-2024,23:08 WIB