LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID - Muhammadiyah menetapkan 10 Djulhizah atau hari raya Idul Adha (Ied) 1443 Hijriah, jatuh pada 9 Juli 2022.
Berbeda dengan keputusan pemerintah yang secara resmi menetapkan tanggal 10 Zulhijah jatuh pada Minggu,10 Juli 2022. Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lubuklinggau, H Hasbi Asadiki, didampingi Sekretaris, H Nuryanto, mengatakan perbedaan itu diharapkan tidak membuat perpecahan antar umat. "Kita harapkan perbedaan ini tidak menyebabkan saling ejek dan menimbulkan perpecahan," kata Hasbi, Jumat, 08 Juli 2022. Bagi warga yang ingin salat Ied, Sabtu (09/7), silakan datang dan bergabung ke lokasi pelaksanaan di Komplek Perguruan Muhammadiyah Jalan Kol Atom, Kelurahan Badung Kiri. "Panitia salat Ied telah mempersiapkan lokasi sejak pagi, persiapan sudah maksimal," jelasnya. Selain di Komplek Muhammadiyah, tambah Hasbi, ada empat lokasi lain untuk pelaksanaan Salat Ied. "Di Jalan Duku, Kelurahan Watervang, Komplek ICM Kelurahan Taba Rejo, Masjid Al Kausar Kelurahan Sukajadi, dan Kelurahan Batu Urip,” jelasnya. Selain pelaksanaan Salat Ied, juga akan dilakukan pemotongan hewan kurban, berupa 54 sapi dan belasan kambing. Hanya saja untuk pelaksanaan pemotongan hewan kurban, tidak langsung selesai salat. "Pemotongan hewan kurban bisa dilakukan pada hari. Minggu atau hari Senin," pungkasnya. (*)Muhammadiyah Lebaran Sabtu, Ini Daftar Lokasi Salat Ied di Lubuklinggau
Jumat 08-07-2022,14:38 WIB
Reporter : Yati
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Rabu 24-07-2024,23:02 WIB
Kemenkumham Sumsel Lakukan Penelusuran Paten di Kampus
Senin 01-07-2024,17:45 WIB
Idul Adha Inflasi di Kota Palembang Malah Turun, Ternyata Ini Penyebabnya..
Rabu 19-06-2024,13:23 WIB
Idul Adha 1445 H, Kejari Muba Kurban 2 Sapi dan 2 Kambing
Rabu 19-06-2024,13:10 WIB
Usai Libur Idul Adha, Sekda Apriyadi Sidak Layanan Kesehatan
Selasa 18-06-2024,21:13 WIB
Muhammadiyah Sembelih 55 Hewan Kurban
Terpopuler
Jumat 18-04-2025,10:43 WIB
Dari AS ke Indonesia: Jeep Wrangler Rubicon Tiba dengan Tenaga dan Teknologi Baru.
Jumat 18-04-2025,10:51 WIB
Yamaha TW225: Petualangan Tanpa Batas dalam Balutan Motor Dual-Purpose Ikonik.
Jumat 18-04-2025,17:21 WIB
Pemekaran Wilayah NTT: Aspirasi Pembentukan Kabupaten Manggarai Barat Daya Semakin Nyaring
Jumat 18-04-2025,10:47 WIB
Akhir Era Sang "Godzilla": Nissan GT-R R35 Resmi Mengakhiri Perjalanan 18 Tahunnya.
Jumat 18-04-2025,17:44 WIB
Aspirasi Pemekaran Wilayah NTT: Calon Kabupaten Manggarai Utara Semakin Tak Terbendung
Terkini
Jumat 18-04-2025,20:20 WIB
Bupati Ogan Ilir Buka Rakor Percepatan Cetak Sawah Rakyat Dukung Swasembada Pangan Nasional
Jumat 18-04-2025,20:12 WIB
Polres Ogan Ilir Perketat Pengamanan Ibadah Wafat Isa Almasih dan Lokasi Wisata
Jumat 18-04-2025,20:03 WIB
BRI Prihatin atas Rekayasa Perampokan di AgenBRILink Tanjung Raja, Kerugian Capai Rp299 Juta
Jumat 18-04-2025,19:23 WIB