Kepala Bakomstra-DA Demokrat Sumsel Bagikan Daging Kurban

Senin 11-07-2022,20:02 WIB
Reporter : Robby

PALEMBANG,PALPOS.ID - Sebagai bentuk rasa syukur dan perhatian terhadap masyarakat khususnya kamu dhuafa, Kepala  Badan Komunikasi Strategis Daerah (Bakomstra-DA) DPD Partai Demokrat Sumsel. H Pomi Wijaya  melaksanakan kurban, pada Hari Raya Idul Adha 1443 hijriyah.

Hewan kurban tersebut berupa satu (1) ekor sapi yang beratnya sekitar 300 kg. Pelaksanaan penyembelihan di depan rumah aspirasi H Pomi Wijaya  di Jalan Mata Merah, Kelurahan Sei Selincah, Kecamatan Kalidoni Kota Palembang, Senin (11/7). Kegiatan penyembelihan hewan kurban yang disaksikan warga sekitar rumah aspirasi, berlangsung lancar.

“Alhamdulillah, kami dapat berkurban satu ekor sapi sebagai bentuk rasa syukur dan dapat berbagi. Dagingnya dibagikan ke warga yang berhak menerimanya yang tinggal di lingkungan sekitar rumah aspirasi,” ujar Pomi.

Melalui pelaksanaan kurban tersebut lanjut Pomi, dirinya berharap warga sekitar rumah aspirasi H. pomi wijaya merasakan bahagia di Hari Raya Idul 1443 H saat ini. “Yang terpenting di sini, kita menghidupkan rasa saling berbagi dan saling merasakan satu sama lain, jiwa sosial yang tujuannya keberkahan dan Ridho Allah SWT,” ujar anggota DPRD Palembang ini.

Dalam kesempatan itu, Kepala (Bakomstra-DA) DPD Partai Demokrat Sumsel juga ikut membagikan daging kurban kepada warga masyarakat di lingkungan sekitar rumah aspirasi. “Untuk kegiatan rumah aspirasi sendiri tetap berjalan seperti biasa dengan menerima dan mendengarkan aspirasi masyarakat Kota Palembang secara rutin,” tukas Pomi. (*)

Kategori :