INDRALAYA, PALPOS.ID - Bupati Ogan Ilir (OI) Panca Wijaya Akbar mengharapkan agar pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang akan di laksanakan pada 15 Oktober mendatang, selain Zero Konflik.
Juga diharapkan kepada semua pihak terutama pihak-pihak terkait agar memahami terlebih dahulu aturan dan regulasinya, supaya tidak ada lagi multi tafsir soal aturan. Pernyataan itu diungkapkan Panca, ketika Launching Pilkades Serentak di Komplek Perkantoran Terpadu Tanjung Senai Indralaya, pada Kamis (12/5). Adapun yang mengikuti Pilkades serentak tahun ini adalah sebanyak 173 desa dari 227 desa yang ada di OI. "Agar tidak ada penyalahgunaan anggaran dana desa, seminggu sebelum pencoblosan tidak diperbolehkan adanya pencairan terkait dana desa. Hal ini sebagai langkah antisipasi agar dana tersebut tidak digunakan diluar sebagaimana semestinya," jelasnya. Meski aturan dan regulasinya telah di tetapkan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OI, melalui Dinas PMD. Namun ungkapnya, terkait aturan teknisnya masih banyak aturan yang belum di atur. "Hal itu karena penetapan pilkades sendiri dilaksanakan oleh Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Untuk hal itu akan dikomunikasikan dengan pihak dan forkopimda terkait nantinya," jelas Panca. Adapun terkait kemungkinan terjadinya konflik, Panca mengaku pihaknya bersama Polres OI telah memetakan dan menganalisa terkait daerah dan potensi yang akan terjadi atau di timbulkan. "Kita semua berharap agar pada pelaksanaanya nanti tetap aman terkendali, dan jangan sampai terpecah belah hanya karena Pilkades,"harap Panca. Sementara, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Ogan Ilir, Akhmad Lutfi, meminta agar setelah Launching Pilkades ini, agar BPD menyurati kepala desa yang akan habis masa jabatanya pada enam bulan mendatang. "Paling lambat H-10 sebelum Pilkades, BPD sudah menyurati dan membentuk panitia Pilkades yang nantinya akan di hadiri oleh panitia. Adapun panitia Pilkades Terdiri dari unsur perangkat desa, tokoh adat tokoh masyarakat dan tokoh agama," terangnya. Setelah itu, hasinya dilaporkan ke Bupati untuk ditetapkan oleh Bupati. Paling lambat 25 Mei. Kemudian di bulan Juni dilaksanakan Bimtek untuk seluruh panitia Pilkades. (*)Launching Pilkades di 173 Desa, Bupati Ogan Ilir Harap Jangan Lagi Terdapat Multi Tafsir Soal Aturan
Kamis 12-05-2022,17:57 WIB
Reporter : Isro
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Minggu 20-10-2024,13:32 WIB
Hati-hati! Ini Kesalahan Peserta Tes SKD CPNS Kemenkumham Sumsel
Minggu 18-08-2024,14:28 WIB
Jadi Inspektur Upacara HUT RI Ke-79, Bupati Panca Sampaikan Hal Ini!
Senin 29-07-2024,12:36 WIB
Bupati Panca Jawab Pandangan Fraksi-Fraksi Terkait Raperda Pembangunan Jangka Panjang 2025-2045
Kamis 11-07-2024,16:02 WIB
Bupati Panca: Banyak Masyarakat Yang Layak Namun Tak Dapat Bantuan
Rabu 26-06-2024,08:20 WIB
Anniversary ke-3 Camper Van Indonesia Regional 08 Sriwijaya, Diresmikan Bupati Ogan Ilir
Terpopuler
Senin 25-11-2024,21:24 WIB
Xiaomi Payday Mega Sale 2024: Rekomendasi Smartphone Xiaomi dan Redmi yang Tepat untuk Semua Kebutuhan!
Senin 25-11-2024,17:44 WIB
Tim Advokasi Paslon HDCU Laporkan Oknum Kades Ogan Ilir ke Bawaslu Sumsel atas Dugaan Pelanggaran Kampanye
Senin 25-11-2024,17:32 WIB
Gerbang Selamat Datang yang Roboh Tak Kunjung Dibangun, Pj Wako Prabumulih: Sudah Ada Kesepakatan
Senin 25-11-2024,17:17 WIB
Dewan Syariah PPP KH Asmawi Malik Alhafidz Doakan Herman Deru Jelang Pilgub Sumsel 2024
Senin 25-11-2024,18:00 WIB
Terlibat Pengamanan TPS, Ratusan Personel Polres Prabumulih Jalani Tes Kesehatan
Terkini
Selasa 26-11-2024,14:42 WIB
512 Personil Gabungan BKO Polda Sumsel dan Polres OKI Diturunkan untuk Jaga Keamanan TPS
Selasa 26-11-2024,11:25 WIB
Haru dan Bangga, Ratusan Wali Santri Al-Ittifaqiah Lepas Anak ke Al-Azhar Kairo Mesir
Selasa 26-11-2024,06:10 WIB
Kapolres Prabumulih Pimpin Patroli Skala Besar, Pastikan Kesiapan Logistik dan Keamanan
Senin 25-11-2024,22:51 WIB
OKU Diguncang Gempa Sebanyak Tiga Kali
Senin 25-11-2024,22:48 WIB