KAYUAGUNG, PALPOS.ID - Setelah mengalami ambruk pada sejumlah bagian bangunan, pada bulan Agustus 2022 ini, Gedung Olahrga (GOR) Biduk Kajang Kayuagung, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) akan segera diperbaiki.
"Di bulan ini sudah mulai perbaikan, entah awal, pertengahan, atau akhir bulan nanti. Karena proses tendernya telah selesai," ungkap Kepala Dinas Perkim OKI, Ir Asmar Wijaya MSi melalui Kabid Tata Bangunan dan Lingkungan, Isa Irawan kepada Palpos.Id, Rabu (03/08). Ia menambahkan, memang sebelumnya rencana perbaikan akan mulai dilakukan pada bulan Juni atau Juli lalu. Namun banyak tahapan proses anggaran yang harus dilewati sehingga baru bisa bulan Agustus ini. BACA JUGA:Perbaikan GOR Biduk Kajang Tunggu Dana Peralihan "Yang namanya anggaran inikan tidak semudah membalikkan telapak tangan untuk mendapatkannya. Pertama, Audit Inspektorat untuk melihat layak tidak layaknya anggaran bencananya, kemudian juga masuk ke perubahan DPA Anggaran," ujarnya. Dikatakannya lagi, setelah itu, masuk ke SK Bupati OKI, lalu turun tim ahli untuk study kelayakan masalah penganggaran juga. Dimana untuk dana renovasi menggunakan APBD Tanggap Darurat (bencana alam) senilai Rp 1,8 miliar. BACA JUGA:Serapan DAU Kabupaten OKI Diatas 50 Persen "Yang pastinya, GOR rusak ini akan memiliki dampak, jika ada even-even yang akan diselenggarakan. Misalnya pertandingan karate Piala M Alki atau Kejurda 2 Porki kemarin. Biasanya dilaksanakan di GOR, tetapi kemarin digelar di Gedung Kesenian," tuturnya. Masih kata Isa, mereka berharap, setelah GOR selesai direnovasi, segala kegiatan olahraga bisa berjalan seperti biasa. Dan GOR itu juga, biasanya dijadikan tempat hajatan kalau di gedung kesenian sudah ada yang memakai. BACA JUGA:Kabupaten OKI Sudah Masuk Siaga Darurat Asap Diberitakan sebelumnya, GOR Biduk Kajang Kayuagung mengalami kerusakaan pada sejumlah bagian bangunan lantaran diterpa oleh hujan dan angin kencang pada, Rabu (06/04) sekitar pukul 20.30 WIB lalu. (*)Proses Tender Selesai, Agustus ini GOR Biduk Kajang akan Diperbaiki
Kamis 04-08-2022,10:55 WIB
Reporter : Diansyah
Editor : Bambang
Kategori :
Terkait
Selasa 06-01-2026,19:50 WIB
Pemprov Sumsel Cari Jalan Keluar Atasi Gangguan Listrik di Kawasan Tambak Udang OKI
Selasa 30-12-2025,20:10 WIB
Mayat Laki-laki Ditemukan di Aliran Sungai Komering OKI, Ternyata Warga 5 Ulu Palembang
Senin 29-12-2025,20:44 WIB
Cerita Nurmala: Delapan Tahun Jadi Honorer Pulang dari Pelantikan Bawa Motor dari Bupati OKI
Jumat 19-12-2025,21:50 WIB
Sebanyak 130 Personil Gabungan di OKI Siap Antisipasi Potensi Kerawanan Selama Nataru 2025
Rabu 17-12-2025,14:13 WIB
Satu Unit Rumah di Bantaran Sungai Belanti OKI Roboh Diterjang Eceng Gondok
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,10:46 WIB
Harga Rp35 Jutaan, Suzuki e-Access Tawarkan Motor Listrik Keluarga Paling Masuk Akal
Selasa 13-01-2026,10:55 WIB
Nissan Aura Nismo RS Tantang GR Yaris Morizo RR, Siapa Hot Hatch Paling Buas?
Selasa 13-01-2026,10:36 WIB
Bukan Mobil Sport Baru, Nissan Aura Nismo RS Concept Justru Lebih Buas dari Dugaan
Selasa 13-01-2026,15:09 WIB
Pilu, Haji Alim Sidang di Atas Ranjang Medis, Isu Kriminalisasi vs Integritas Penegak Hukum
Selasa 13-01-2026,12:27 WIB
Terekam CCTV, Curanmor Viral di Prabumulih Ditangkap Tim Sunyi Senyap di Kebun Karet
Terkini
Rabu 14-01-2026,10:25 WIB
Belajar Off-Road Tanpa Takut Jatuh, Kawasaki KLX140R F 2026 Jawabannya
Rabu 14-01-2026,10:15 WIB
Mobil Pintar 300 Jutaan: Suzuki Fronx Tantang Dominasi Toyota Raize
Selasa 13-01-2026,21:40 WIB
I Gede Widhartama Gantikan H Sumantri, Resmi Jabat Kajari OKI!
Selasa 13-01-2026,21:10 WIB
Dukung Program Wali Kota, Bank Sumsel Babel Beri Etalase dan Meja Saji untuk UMKM PTM Prabumulih
Selasa 13-01-2026,21:00 WIB