KAYUAGUNG, PALPOS.ID - Bupati Ogan Komering Ilir (OKI), H Iskandar, SE menerima penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra 2022 dari Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel), H Herman Deru.
Penghargaan diterima pada saat Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia tingkat Provinsi Sumael oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup OKI, Aris Panani, SP MSi di Hutan Wisata Punti Kayu, Palembang, Sabtu, 27 Agustus 2022. Nirwasita Tantra merupakan penghargaan yang diberikan oleh Pemerintah kepada Kepala Daerah atas upaya-upaya merumuskan dan melaksanakan kebijakan-kebijakan Lingkungan Hidup di daerah. Hal ini dituangkan dalam penyusunan Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan Hidup Daerah (DIKPLHD). BACA JUGA:Merasa Dibohongi Bupati OKI, Ahli Waris Tanam 300 Pisang di SMKN 3 Kayuagung Sebanyak enam kepala daerah di Sumsel, meraih penghargaan ini antara lain Kabupaten Musi Banyuasin, Kota Palembang, Banyuasin, Muara Enim, Kota Prabumulih dan Kabupaten OKI. Dalam kesempatan itu, Gubernur Sumsel, H Herman Deru mengatakan, semua pihak memiliki tanggungjawab yang sama dalam melestarikan lingkungan. "Seperti menjaga emisi gas buang, menjaga lingkungan dari sampah, aliran sungai dan lainnya menyangkut alam adalah tanggungjawab kita semua bahkan harus di mulai sejak dini," ungkapnya. Selain menyerahkan Penghargaan Nirwasita Tantra Gubernur juga menyerahkan penghargaan Kalpataru, Sekolah Adiwiyata, Desa Proklim, Perusahaan Pendukung Pencegahan Karhutla, serta hadiah untuk peserta Lomba Lukis, Puisi dan Fashion 3R. BACA JUGA:Rekomendasi KASN Desak Bupati OKI Pecat Dua Oknum ASN Diduga Selingkuh Tak hanya Nirwatantra, pada peringatan hari lingkungan hidup se-dunia tingkat provinsi Sumsel tahun ini, Kabupaten OKI juga menerima beberapa penghargaan antara lain. Penghargaan tersebut diantaranya, penghargaan terbaik pertama Lomba Lukis Lingkungan Tingkat SMP atas nama Annisa Khairunisa dari SMPN 3 Kayuagung ; dan Juara I Tingkat SMA atas nama Sopian Hadi dari SMKN 3 Kayuagung. Kemudian, Kabupaten OKI juga meraih Juara II Lomba Fashion 3R, Tingkat SD atas nama Balqis Ethin Arifa Tunnisa dari SDN 1 Muara Baru Kayuagung dan Juara II Tingkat SMA kepada Husni Akbar Adhitama dari MAN IC. (*/rilis)Bupati OKI Terima Penghargaan Green Leadership Nirwasita Tantra
Minggu 28-08-2022,16:26 WIB
Reporter : Diansyah
Editor : Bambang
Tags : #terima penghargaan
#nirwasita tantra
#gubernur sumsel
#gubernur deru
#green leadership
#bupati oki
Kategori :
Terkait
Minggu 04-01-2026,18:12 WIB
Dewan Minta Bupati Bentuk Satgas Angkutan Batu Bara
Rabu 31-12-2025,18:38 WIB
Peristiwa Laka di OKI Renggut Nyawa 78 Pengendara, Kapolres: Ini PR Kita Bersama!
Rabu 31-12-2025,10:24 WIB
Polres OKI Berhasil Ungkap 15 Kasus Pembunuhan Menonjol di Tahun 2025
Selasa 30-12-2025,10:49 WIB
Gubernur Herman Deru Hadiri Rakerwil Perindo Sumsel, Tekankan Konsolidasi dan Literasi Politik.
Selasa 30-12-2025,10:47 WIB
Apel Penutup Tahun 2025, Gubernur Sumsel Apresiasi Kinerja dan Disiplin ASN.
Terpopuler
Jumat 09-01-2026,10:59 WIB
Inovasi di 2026, Winro Luncurkan Galon PET dan Seal Tutup Kemasan, Fokus Jaga Higienitas
Jumat 09-01-2026,09:59 WIB
DATA TERBARU 2026 : Ini 10 Kabupaten Penghasil Beras Terbanyak di Indonesia, Banyuasin Nomor Berapa ?
Jumat 09-01-2026,08:20 WIB
Tumis Tauge : Hidangan Sederhana yang Kaya Nutrisi dan Favorit Keluarga Indonesia
Jumat 09-01-2026,11:22 WIB
Xpander Cross HEV Facelift Resmi Dirilis, Lampu Monokrom & Aura SUV Bikin Penasaran
Jumat 09-01-2026,08:00 WIB
Sayur Bayam Bening, Hidangan Sederhana Kaya Manfaat yang Tetap Bertahan di Tengah Gempuran Kuliner Modern
Terkini
Jumat 09-01-2026,20:40 WIB
Jembatan Bailey Muara Dua Prabumulih Resmi Difungsikan, Akses Transportasi Warga Kembali Normal
Jumat 09-01-2026,20:40 WIB
Samsung Galaxy A26 5G Hadir sebagai Daily Driver Stylish dengan Layar AMOLED 120Hz dan Kamera OIS
Jumat 09-01-2026,20:30 WIB
Tinjau Banjir Belitang III, Gubernur Herman Deru Instruksikan Percepatan Perbaikan Infrastruktur
Jumat 09-01-2026,20:10 WIB
Telur Gabus Keju, Camilan Renyah Favorit Keluarga Persiapan Untuk Lebaran
Jumat 09-01-2026,20:00 WIB