Heboh! Bayi Perempuan Dibuang di Teras Warga Menang Raya

Jumat 23-09-2022,11:30 WIB
Reporter : Diansyah
Editor : Bambang

KAYUAGUNG, PALPOS.ID - Warga Desa Menang Raya, Dusun 3, RT 15, Kecamatan Pedamaran, Kabupaten OKI mendadak heboh.

Hal itu setelah ditemukannya bayi perempuan yang terletak di depan salah satu teras rumah warga setempat.

Menurut Yuli (34), salah satu warga desa tersebut mengatakan, bayi itu ditemukan di depan teras rumah tetangganya yang bernama Anis, Kamis, 22 September 2022 setelah Isya' sekitar pukul 19.30 WIB.

"Menurut cerita juga, bisa ketahuan karena ada orang yang mengetuk rumah tetangga saya itu sebanyak 3 kali. Kemudian, saat dia keluar, ada bayi di teras rumahnya yang sedang menangis," ungkapnya kepada Palpos.Id, Jumat, 23 September 2022.

BACA JUGA:Bayi di India Lahir dengan 4 Tangan dan 4 Kaki

Ia menambahkan, kemungkinan bayi itu baru lahir, karena masih ada tali pusar dan juga rambutnya masih basah.

Setelah itu menurutnya, ada orang yang menghubungi pihak pemerintahan desa setempat.

"Kemudian, tidak berselang lama, pihak pemerintahan Desa Menang Raya datang bersamaan mobil ambulance. Lalu bayi itu dibawa, namun saya tidak tahu dibawa kemana," ujarnya.

Dikatakannya lagi, adanya penemuan bayi seperti ini merupakan kali pertamanya.

BACA JUGA:Sertijab Diiringi Tangisan Bayi di Mapolres OI

Dirinya menduga, orang yang membuang bayi adalah orang luar desa, lantaran wilayah mereka berdekatan dengan Jalan Lintas Timur dan desa dari kecamatan lainnya. (*)

Kategori :