PALEMBANG, PALPOS.ID - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI senantiasa memperkuat layanan digital serta kualitasnya.
Ini ditujukan untuk memberikan kenyamanan dan mengubah pola pikir atau mindset nasabah untuk bertransaksi melalui layanan digital BNI. Tidak dipungkiri semakin hari masyarakat semakin mengikuti perkembangan teknologi yang tumbuh sangat pesat. Wakil Pemimpin BNI Wilayah 03 Palembang, Juma Indra mengatakan, BNI Wilayah 03 selalu senantiasa melakukan pembenahan dan peningkatan terhadap layanan digital BNI. BACA JUGA:Dorong Kinerja UMKM Lokal, BNI Dukung Pameran Kriya Nusantara Mulai dari Mesin ATM & CRM (Setor / Tarik tunai) yang berjumlah 16.392 yang tersebar di 5 provinsi, 14 Mesin DigiCS untuk melakukan pembukaan rekening dan penggantian kartu debit. Kemudian, 7 BNI SPRINT untuk pencetakan buku dan rekening koran serta BNI Mobile Banking dimana nasabah dapat melakukan transaksi finansial sehari-hari hanya dalam genggaman tangan saja. Dengan makin lengkapnya fitur digital kami tentunya ini dapat memudahkan nasabah untuk melakukan transaksi perbankannya, baik transaksi sehari-hari sampai dengan investasi. Selain dari fitur layanan digitalnya, BNI mempunyai petugas BNI Digital Asisstant (BDA) yang bertugas khusus untuk melayani serta membantu transaksi nasabah ke layanan digital nya BNI. BACA JUGA:Harpelnas 2022, BNI Komitmen Tingkatkan Layanan Global dan Digital Demi memperkuat dan melancarkan shifting transaksi digital nasabah BNI juga membuat program dan promo-promo menarik yang dapat dinikmati oleh nasabah. Mulai dari promo transaksi menggunakan mobile banking sampai dengan promo transaksi menggunakan kartu debit dan kartu kredit BNI. “Semakin sering nasabah bertransaksi dengan kartu debit dan BNI Mobile Banking serta terus meningkatkan saldo tabungannya maka semakin banyak BNI POIN+ yang bisa dikumpulkan nasabah untuk ditukarkan dengan merchant-merchant yang bekerja sama dengan BNI,” tandasnya, Jumat 30 September 2022. Tidak hanya dari sisi BNI saja, kami juga bekerja sama dengan mitra-mitra terkait untuk beberapa transaksi seperti transaksi top-up e-wallet. BACA JUGA:Pertahankan Kinerja Sehat, BNI Diperkuat Direksi Baru Kemudian, BI Fast, Tagihan rutin seperti tagihan listrik/PLN dan PDAM sampai dengan pembelian pulsa. Untuk promo di BNI dapat dilihat melalui link www.bni.co.id atau melalui aplikasi BNI Experience serta dapat juga dilihat melalui Instagram @bnigodigital. Transaksi digital saat ini memang semakin meningkat dan kuat, transaksi digital yang semakin kuat dinilai mampu mengakselerasi pertumbuhan ekonomi nasional di tengah adopsi teknologi masyarakat yang semakin tinggi. BNI merupakan satu di antara pionir digital banking yang memiliki rencana pengembangan dalam jangka pendek, menengah, dan panjang. BACA JUGA:Kolaborasi BNI-Garuda-Lion, Tekan Harga Tiket Pesawat "Transaksi digital juga menjadi salah satu fokus yang akan terus kami dorong. Kami memiliki product champion,” ungkapnya. ‘’Yakni BNI mobile banking dengan berbagai keandalan yang mampu mengakomodir kebutuhan transaksi, sekaligus investasi dan permohonan kredit nasabah," tambahnya. (*)BNI Makin Gencar Tingkatkan Shifting Transaksi Nasabah Melalui Layanan Digital
Sabtu 01-10-2022,08:01 WIB
Reporter : Septi
Editor : Bambang
Tags : #transaksi nasabah
#shifting transaksi
#layanan digital bni
#juma indra
#bni wilayah 03 palembang
#bni
Kategori :
Terkait
Rabu 03-04-2024,12:53 WIB
Sambut Idul Fitri 1445 H, Kodim 0402/OKI dan BNI Bersinergi
Selasa 30-01-2024,16:12 WIB
Tingkatkan Literasi Keuangan, BNI dan OJK Ajak Pelajar Kenali Program SiMud
Sabtu 15-04-2023,13:11 WIB
Terima Audensi BNI, Kakanwil Rencanakan Sistem Cashless Digital Payment di Rutan
Rabu 12-04-2023,10:06 WIB
5 Langkah Pencairan Bansos PIP Kemdikbud di Bank BRI, Siswa SD SMP SMA Dapat Rp1 Juta...
Terpopuler
Minggu 11-05-2025,10:53 WIB
Langkah Berani Polytron! G3 dan G3+ Tunjukkan Kekuatan Industri Otomotif Lokal.
Minggu 11-05-2025,11:05 WIB
Volvo 850 Clubmaster 1996: Mobil Elegan untuk Kaum Elit Pecinta Golf.
Minggu 11-05-2025,16:43 WIB
KSAD Jenderal Maruli Perintahkan Personel TNI AD Amankan Seluruh Kantor Kejaksaan di Indonesia
Minggu 11-05-2025,10:59 WIB
Resale Value Mobil Listrik Bikin Waswas? Polytron Siapkan Jawaban Meyakinkan. Foto: @facebook_Industry Made in
Minggu 11-05-2025,16:03 WIB
Presiden Prabowo dan Megawati Soekarnoputri Direncanakan Bertemu: Tradisi Politik yang Baik
Terkini
Senin 12-05-2025,10:18 WIB
Kheer : Hidangan Manis Khas India yang Kaya Tradisi dan Rasa
Senin 12-05-2025,10:07 WIB
Kualitas Layanan Semakin Meningkat, BRI Raih Digital Channel Terbaik Versi BSEM 2025
Minggu 11-05-2025,20:03 WIB
Berbekal Pinjaman Modal dan Pendampingan BRI, Perempuan Tangguh Ini Dirikan Kelompok Wanita Tani
Minggu 11-05-2025,18:40 WIB
Masyarakat OKI Kembali Temukan Mayat Mr X, Kali Ini di Bawah Jembatan Tol Kayuagung
Minggu 11-05-2025,18:25 WIB