LUBUKLINGGAU, PALPOS.ID - Empat tersangka komplotan pencuri di Minimarket Waralaba, Noviansyah alias Febri (41) Veni Aliani (35), Ririn Trilanda (25), dan Uci (50), ternyata sudah mulai beraksi sejak dua bulan lalu.
Hanya saja aksi mereka sebelumnya hanya terpusat di Kota Palembang. Baru beberapa hari terakhir beraksi di luar Kota Palembang. Nahasnya, saat beraksi di Kota Lubuklinggau, Selasa 04 Oktober 2022, aksi komplot pencuri di Minimarket Waralaba ini ketahuan. Akibatnya mereka disergap dan dikepung oleh pegawai Indomaret dan warga sekitar. Namun satu orang diantaranya yakni Uci berhasil kabur. BACA JUGA:Komplotan Pencuri di Minimarket Waralaba Dari Palembang Terciduk di Lubuklinggau Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi, melalui Kasat Reskrim, AKP Robi Sugara, didampingi Kanit Pidum, Ipda Jemmy A Gumael, menjelaskan kronologis terungkapnya aksi komplotan ini hingga berhasil diamankan ke Polres Lubuklinggau. Berawal Selasa 04 Oktober 2022, sekitar pukul 10.00 WIB, komplotan tersangka datang ke Indomaret Jalan H M Soeharto, Kelurahan Marga Mulya, Kecamatan Lubuklinggau Selatan II, Kota Lubuklinggau. Lalu tiga tersangka, Veni Aliani, Ririn Trilanda, dan Uci, masuk ke Indomaret, dengan modus berpura-pura berbelanja. Sedangkan tersangka Noviansyah menunggu di dalam mobil Avanza Putih Nopol BG 1684 IV. BACA JUGA:Tersangka Pencurian Diringkus depan Kosan di Prabumulih Setelah masuk, tersangka Veny mengambil 3 kotak Susu Merk Chilmild, tersangka Uci mengambil barang lain yang belum diketahui. Sedangkan tersangka Ririn bertugas mengalihkan perhatian dan mengawasi karyawan Indomaret. Sementara itu, Saksi Mauly (Manager Indomaret Margamulya) yang sebelumnya sudah mendapat informasi dari Saksi Apri (Karyawan Indomaret Taba Pingin), bahwa ada sindikat pelaku Pencurian yang sering beroperasi di beberapa Indomaret. Dengan dugaan para pelaku sebanyak tiga orang perempuan yang menggunakan Mobil Avanza warna putih, merasa curiga dengan gerak gerik kempat tersangka. BACA JUGA:Polres Muba Amankan Kawanan Pencuri Kabel PLN Lalu saksi Mauly melihat dan mengetahui ada barang berupa tiga kotak susu yang telah hilang di atas Etalase/rak dan terlihat tersangka Veny dalam keadaan gelisah serta cemas. Mengetahui sudah diawasi oleh saksi tersangka Veny cemas, berusaha mencoba melarikan diri menuju dan masuk ke mobil yang sudah menunggu. Kemudian Saksi Mauly ikut melompat ke dalam mobil. Mengetahui kejadian itu beberapa karyawan lain langsung ikut mengejar para tersangka dan salah seorang karyawan menghubungi pihak Kepolisian terdekat. Pada saat bersamaan Tim Macan Sat Reskrim Polres Lubuklinggau yang sedang melakukan giat mobile reserse sedang berada di daerah dekat TKP (Tempat Kejadian Perkara). BACA JUGA:Asyik Nongkrong di Tugu Pasar Tanjung Enim, Pencuri Pagar Mess PTBA Dibekuk Melihat ada keramaian yang tidak wajar, Tim Macan Linggau yang sebelumnya memang sudah mendapat info, langsung menghampiri TKP. "Setiba di TKP terlihat ada Mobil Avanza Putih, BG 1684 IV, yang sedang dikerumuni beberapa karyawan Indomaret dan warga," ujar Robi. Dibantu anggota Polsek Lubuklinggau Selatan dan warga, Tim Macan mengamankan ketiga tersangka. Sedangkan tersangka UCI berhasil melarikan diri (DPO). Saat dilakukan penggeledahan terhadap para tersangka dan isi kendaraan di TKP ditemukan empat dus besar barang-barang yang ada di dalam Mobil Avanza Nopol BG 1684 IV. BACA JUGA:Polisi Bekuk Dua Penjaga Parkir Pencuri Dinamo AC Setelah dibuka dua-dua itu berisikan puluhan susu berbagai merk, shampo dan sabun cair berbagai merk, pakaian dalam berbagai merk, masker berbagai merk, dan pakaian baru berbagai merk. Bersama Barang Bukti tersebut ketiga tersangka di gelandang ke Mapolres Lubuklinggau. "Sekarang ketiganya masih dalam pemeriksaan intensip," pungkas Robi. (*)Komplotan Pencuri di Minimarket Waralaba Ternyata Sudah Dua Bulan Beraksi
Rabu 05-10-2022,11:43 WIB
Reporter : Yati
Editor : Bambang
Tags : #polres lubuklinggau
#noviansyah alias febri
#minimarket waralaba
#komplotan pencuri
#dua bulan beraksi
#akp robi sugara
#akbp harissandi
Kategori :
Terkait
Senin 13-10-2025,16:36 WIB
Wujudkan Pelajar Tertib dan Peduli Keamanan, Polres Lubuklinggau dan Disdikbud Teken MoU Pembinaan PKS
Jumat 03-10-2025,15:39 WIB
Jabat Kasat Lantas Polres Lubuklinggau, Ini Yang Jadi Atensi AKP Desi Azhari !
Kamis 02-10-2025,21:00 WIB
Tiga Perwira Polres Lubuklinggau Resmi Berganti, Kapolres Tekankan Hal Ini!
Senin 15-09-2025,21:13 WIB
Komplotan Pencuri Kendaraan Bermotor si Lubuklinggau Diringkus, Ini Tampang Tersangka
Selasa 02-09-2025,16:23 WIB
Ungkap Jaringan Narkoba Lintas Kabupaten/Kota, Polisi Amankan Empat Pengedar dan108 Butir Ineks Diamankan
Terpopuler
Senin 13-10-2025,10:17 WIB
Kalahkan Persekat Tegal 2-0, Sumsel United Naik ke Posisi Dua Klasemen
Senin 13-10-2025,10:24 WIB
PORNAS XVII KORPRI 2025 Berakhir Sukses, Sumsel Buktikan Diri Sebagai Tuan Rumah yang Berprestasi
Senin 13-10-2025,15:43 WIB
Sinergi dan Kerja Sama Antar Seluruh Elemen Masyarakat dan Petugas untuk Sukseskan Porprov dan Peparprov
Senin 13-10-2025,10:05 WIB
Tahu Campur : Cita Rasa Khas Jawa Timur yang Tak Lekang oleh Waktu
Senin 13-10-2025,10:13 WIB
Nasi Goreng : Warisan Rasa Nusantara yang Mendunia
Terkini
Senin 13-10-2025,18:18 WIB
Pemekaran Wilayah Sulawesi Tengah: Wacana Pembentukan Kota Luuk Sebagai Kota Pelabuhan dan Perdagangan
Senin 13-10-2025,17:58 WIB
Pemekaran Wilayah Sulawesi Tengah: Wacana Pembentukan Kabupaten Batuoili Miliki Beragam Potensi SDA
Senin 13-10-2025,17:57 WIB
Comeback Legenda! Honda Prelude 2026 Hadir dengan Teknologi e:HEV dan Desain Sporty Modern
Senin 13-10-2025,17:31 WIB
Pemekaran Wilayah Sulawesi Tengah: Wacana Pembentukan Kabupaten Kepulauan Togean Miliki Pulau Eksotis
Senin 13-10-2025,17:18 WIB