PALEMBANG, PALPOS.ID - Jelang kunjungan kerja ibu negara Hj. Iriana Jokowi bersama Hj. Wury Ma’ruf Amin ke Kota Palembang.
Personel gabungan TNI-Polri mengikuti apel gelar pasukan pengamanan VVIP di Griya Agung Palembang, Rabu (23/11). Kapolda Sumsel, Irjen Pol Albertus Rachmad Wibowo mengatakan kegiatan apel gelar pasukan pengamanan VVIP di Griya Agung Palembang, guna kesiapan pengamanan dan koordinasi antar Polri dan TNI akan menghasilkan pengamanan yang aman. "Sehingga membuat kunjungan kerja ibu negara Hj Iriana Jokowi dan Ibu Hj Wury Ma’ruf Amin ke Kota Palembang lebih kurang delapan jam akan berjalan dengan aman dan lancar. Sampai membuat kesan yang baik terhadap Kota Palembang," ujarnya. Rachmad Wibowo menerangkan, kegiatan kunjungan kerja ibu negara Hj Iriana Jokowi dan Ibu Hj Wury Ma’ruf Amin ke Kota Palembang, jatuh pada hari kamis (24/11). "Ya kita minta doanya teman- teman media agar kegiatan pengamanan besok akan berjalan sesuai dengan keinginan kita, aman dan lancar,” ujarnya kepada wartawan usai kegiatan apel. Sementara, Danrem 044/Gapo Brigjen TNI M Naudi Nurdika SIP M Si M Tr (Han) menekankan kepada seluruh personil untuk memberikan jaminan keamanan secara maksimal, selama Ibu Negara beserta rombongan melakukan kunjungan kerja di Kota Palembang. “Ini merupakan tugas negara yang sangat terhormat yang kita lakukan, sehingga operasi ini harus berhasil kita lakukan dan tidak bolah gagal, oleh karena itu pengamanan VVIP harus dilakukan dengan sebaik-baiknya mulai dari tahap perencanaan, persiapan sampai dengan pelaksanaan pengamanan VVIP,” tegasnya. Ia menambahkan, apel gelar pasukan tersebut digelar dalam rangka mengecek sejauh mana tingkat kesiapan satgas pengamanan wilayah (pamwil) maupun sub satgas Panwil dalam melaksanakan tugas pengamanan VVIP “Jalin kerja sama yang sinergi dengan kepolisian, pemerintah daerah dan unsur terkait lainnya, pahami dan kuasai prosedur pengamanan VVIP, selalu laksanakan koordinasi yang baik dengan unsur pengaman lainnya,” tutupnya. (*)TNI-Polri Siap Amankan Kunjungan Ibu Negara
Rabu 23-11-2022,18:22 WIB
Reporter : Abdus Salam
Editor : Adetia
Kategori :
Terkait
Senin 03-03-2025,21:54 WIB
Sinergi Kuat, Palembang Makin Nyaman: Kolaborasi Pemerintah dan Aparat Ciptakan Keamanan Kota
Jumat 28-02-2025,21:46 WIB
Pemkot Palembang Tes Pestisida dan Pengawet Makanan
Jumat 28-02-2025,21:39 WIB
Dilarang Live Music, Tempat Hiburan tak Beroperasi Selama Ramadhan
Rabu 26-02-2025,22:07 WIB
Panen Raya Jagung Tahap I Disumsel Dipusatkan di Ogan Ilir, Kapolda: Dorong Ketahanan Pangan Nasional
Senin 24-02-2025,17:49 WIB
Wawako Palembang Ultimatum Pejabat: Siap Kerja Keras atau Silakan Pindah!
Terpopuler
Senin 03-03-2025,22:32 WIB
Festival Ramadan Pegadaian 2025: Dukung UMKM dan Sajikan Menu Buka Puasa di Rambang Semesta
Senin 03-03-2025,14:28 WIB
Rumah Dirut Pertamina Patra Niaga Riva Siahaan Tersangka Pengoplosan Pertamax Dijaga Ketat
Senin 03-03-2025,15:26 WIB
Pemekaran Wilayah Jawa Barat: Usulan Pembentukan Kabupaten Cirebon Timur Terus Bergulir
Senin 03-03-2025,19:37 WIB
Sedekah Kuota : Inisiatif Digital Tri Permudah Pelanggan Berbagi Kebaikan di Bulan Ramadan
Terkini
Selasa 04-03-2025,13:05 WIB
Diskon 10 Persen untuk Buka Puasa Mewah di Aston Hotel Palembang: Nikmati Sajian IFTARAYA dengan Nuansa Nusant
Selasa 04-03-2025,13:04 WIB
Pemekaran Wilayah Jawa Barat: Calon Kabupaten Indramayu Barat untuk Mempercepat Pembangunan
Selasa 04-03-2025,12:41 WIB
Dua Ruangan Kantor PUPR Kabupaten Muba digeledah KPK
Selasa 04-03-2025,11:42 WIB
Kejari Muara Enim Konsolidasi Persiapan Menuju WBK 2025
Selasa 04-03-2025,11:38 WIB