PALEMBANG, PALPOS.ID - Sejumlah truk ukuran besar dan truk kontainer terlihat terpakir bebas dipinggir Jalan RE Martadinata, Kecamatan Ilir Timur II, Kota Palembang.
Hal tersebut membuat banyak pihak mengeluhkan keberadaan truk-truk gandeng tersebut, Senin 12 Desember 2022. Pasalnya berjejernya truk yang terpakir dipinggir jalan tersebut menurut beberapa pihak cukup mengganggu. Parkir bebas dan parkir sembarangan truk-truk besar tersebut membuat jalan jadi menyempit. BACA JUGA:10 Kilogram Beras Hanya Rp50 Ribu, Ini Syarat Pembeliannya... Chairil Anwar, Ketua NGO Fajar Bumi Peduli Pencemaran Lingkungan Sumatera Selatan, mengatakan, jika truk tersebut sangat mengganggu pengendara lain apalagi di jam sibuk. "Ini keluhan saya selama ini ya, truk-truk terpakir bebas dipinggir jalan menurut saya cukup mengganggu. Apalagi pas pagi saya mau nganter anak sekolah, banyak sekali truk itu berjejer di depan BGR itu," katanya kepada Palpos.id, Senin 12 Desember 2022. Chairil menegaskan, Pemerintah Kota harus serius dalam mentertiban truk perusahaan-perusahaan tersebut agar tidak lagi diparkir bebas dipinggir jalan. BACA JUGA:Pemkot Palembang Gelar Operasi Pasar Murah di Kecamatan Sako, Ini Tujuannya! "Pemkot ini harusnya kan tegas, ini sudah lah lo dek. Dishub dan pihak terkait lainnya mana, masak truk terparkir di pinggir jalan begitu ga ditindak," tegasnya. Menurutnya, truk tersebut dapat membahayakan pengendara lain terutama pengendara sepeda motor. "Itu bahaya kalau kata saya, daerah ini juga kan rawan kecelakaan. Jam-jam kerja pagi itu kan rame, padat lah intinya banyak yang mau berangkat kerja dan lain-lain," ucapnya. Chairil membeberkan, jika truk tersebut juga kadang terlihat hingga ke jalan Residen Abdul Rozak. BACA JUGA:4 Macam Bansos untuk Pemegang Kartu KIS BPJS Kesehatan, Ini Penjelasannya... "Ga cuma depan BGR dan palapa ini, itu juga kadang kan sampe PDAM malah sampe ke Abdul Rozak truk kontainer, tengki," bebernya. Selain itu, Chairil mengaku tingkat kewaspadaannya terhadap truk tersebut lebih tinggi lagi ketika malam hari. "Rawan kecelakaan depan BGR, apalagi posisi lampu jalan mati waktu malam hari ni dek terus juga ditambah lagi jalan rusak," imbuhnya. Chairil mengimbau kepada Pemkot Palembang, agar lebih cepat bertindak supaya tidak terjadi hal buruk kedepanya. BACA JUGA:Ini Cara Mendapatkan Bansos PKH untuk Balita Sebesar Rp3 Juta "Intinya jangan sampai setelah banyak terjadi kecelakaan baru sibuk membenahi, ini harus dicegah dari sekarang. Serta Pemerintah juga harus secara langsung mengecek jalan itu bersama seluruh pihak atau dinas yg terkait lainnya," tandasnya. (*)Truk Parkir Sembarangan di Jalan RE Martadinata, Pemkot Palembang?
Senin 12-12-2022,11:44 WIB
Reporter : Adetia
Editor : Bambang
Tags : #truk parkir sembarangan
#truk parkir dipinggir jalan
#truk kontainer
#pemkot palembang
#ngo fajar bumi
#kota palembang
#jalan re martadinata
#chairil anwar
Kategori :
Terkait
Senin 07-04-2025,21:34 WIB
Tito Karnavian Puji Wali Kota Ratu Dewa: Kambang Iwak Kini Lebih Cantik dan Aman untuk Warga
Kamis 13-03-2025,19:00 WIB
Palembang Bakal Terapkan Ganjil-Genap, Dimulai dari Jalan Ini...
Senin 25-11-2024,17:32 WIB
Gerbang Selamat Datang yang Roboh Tak Kunjung Dibangun, Pj Wako Prabumulih: Sudah Ada Kesepakatan
Jumat 09-08-2024,08:04 WIB
Pilgub Sumsel 2024: Pasangan HDCU Gelar Lomba Gaple Hadiah Sepeda Motor Listrik
Kamis 13-06-2024,21:21 WIB
Resmi Dimulai, 32 Club Rebutkan Piala Herman Deru di Stadion Bumi Urang Diri
Terpopuler
Rabu 16-04-2025,14:59 WIB
Pemekaran Wilayah NTT: Provinsi Kepulauan Flores Bersiap Menjadi Ikon Baru Pariwisata Indonesia Timur
Rabu 16-04-2025,14:15 WIB
Pemekaran Wilayah NTT: Calon Provinsi Sumba Sabu Raijua, Surga Budaya dan Alam yang Bersinar dari Timur
Rabu 16-04-2025,14:36 WIB
Pemekaran Wilayah NTT: Provinsi Timor Barat Jadi Pusat Perdagangan Lintas Batas Indonesia-Timor Leste
Rabu 16-04-2025,16:05 WIB
Investasi Emas atau Simpan Dollar AS: Mana yang Lebih Menguntungkan di Tengah Gejolak Ekonomi Global?
Terkini
Kamis 17-04-2025,12:03 WIB
Sumur Ilegal di Keluang Lagi dan Lagi Terbakar, Ini Tanggapan Polisi
Kamis 17-04-2025,10:43 WIB
Curi Kabel Underground Tol Prabumulih-Indralaya, Yusril Ihza Mahendra Ditangkap Tim Macan RKT
Kamis 17-04-2025,10:37 WIB
Inter Milan Lolos ke Semifinal Liga Champions Usai Tahan Imbang Bayern 2-2
Kamis 17-04-2025,10:34 WIB
Harga Emas Melejit Tajam, Bak Naga Terbang ke Langit: Diprediksi Tembus Rekor Baru Hari Ini
Kamis 17-04-2025,10:26 WIB