Palembang, PALPOS.ID – Sendok pada umumnya merupakan salah satu alat yang digunakan untuk makanan bagi masyarakat.
Namun tahukah kalian selain digunakan untuk makan, ternyata sendok juga ada manfaat lain loh yakni untuk kecantikan dan kesehatan kulit wajah.
Sendok dapat menghilangkan kantung mata secara efektif jika didinginkan di dalam kulkas, sungguh ajaib bukan ?
Untuk kamu yang memiliki kantung mata, kamu bisa mencobanya di rumah loh Palpos Lovers.
BACA JUGA:Perokok Pasif Beresiko 3 Kali Lipat dari Perokok Aktif
Kantung mata pasti bagi sebagian orang sangatlah mengganggu dan membuat tidak percaya diri.
Sebab, orang yang memiliki kantung mata sering terlihat pucat seperti orang sakit.
Salah satu penyebab terbentuknya kantung mata ini adalah kurangnya tidur, namun ada juga yang memang faktor bawaan alias genetik.
Jangan khawatir, karena seperti yang dijelaskan di atas sebelumnya jika kantung mata bisa diminimalisir dengan menempelkan sendok dingin ke bagian kantung mata.
BACA JUGA:Daun Pepaya Jepang Punya Banyak Manfaat, Bisa untuk Anti Diabetes
Sebelumnya, sendok terlebih dahulu harus didinginkan dalam kulkas selama 10 sampai 15 menit.
Lalu setelah itu, ambil sendok dan tempelkan ke kantung mata sambil menekan lembut bagian punggung sendok kurang lebih 30 hingga 60 detik.
Dapat meminimalisir kantung mata dikarenakan, dinginnya logam dapat membantu menyegarkan mata.
Perlu diingat, sendok yang digunakan juga tentunya harus bersih ya Palpos Lovers.
BACA JUGA:Campur 4 Bahan Ini Bisa Tambah Stamina dan Bikin Langsing