Mobil Listrik Suv Crossover Ini Mampu Menempuh Jarak 500 Km

Selasa 18-07-2023,11:34 WIB
Reporter : Koer
Editor : itdisway

PALEMBANG, PALPOS.ID- Chery i cars 03 merupakan mobil listrik berjenis Suv buatan pabrikan China. Tampak nya saat ini serbuan mobil listrik  buatan China  mulai  menyerbu pasar global.

Dengan desain mengkotak mirip Land Rover Defender mobil listrik Crossover ini cukup macho dan simpel yang pernah tertangkap kamera tanpa balutan kamuflase saat pengetesan mobil di jalan raya beberapa waktu yang lalu.

Di China Suv crossover Chery i cars  03 dijual dengan harga sekitar Rp 300 sampai 800 jutaan dan di fokuskan penjualannya ke segmen anak muda.

BACA JUGA:Suzuki Saluto, Motor Klasik, Desain Stylish Harganya Lebih Murah dari Vespa

Dimensi dari suv ini  memiliki panjang sekitar 4,2 meter, lebar 1,3 meter dan tinggi 1,7 meter dengan wheelbase  2,7 meter.

Dikabarkan power train pada Chery i cars mempunyai tenaga mirip mesin 2,5 liter dengan turbocharger namun pada Chery i cars merupakan mobil listrik murni. Dan sampai sekarang belum ada spesifik resmi dari pihak Chery.

Fitur canggih tersemat pula di Chery i cars 03 ini, pihak Chery mengklaim akan memanfaatkan fitur pintar dan fitur ADAS di level L2+. Serta sunroof panoramic pelengkap Chery i cars EV.

Di klaim mrmpunyai daya  jelajah 500 km  yang kemudian nantinya pada versi EREV akan menjangkau jarak 1000 km. ***

Kategori :