Kadivpas Kemenkumham Sumsel Lakukan Monev di Lapas Sekayu, Ini Pesannya

Sabtu 29-07-2023,18:59 WIB
Reporter : Romi
Editor : Romi

SEKAYU.PALPOS.ID.-Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas) Kanwil Kemenkumham Sumsel Bambang Haryanto melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) di Lapas Sekayu, Jum'at (28/7/2023).

Kadivpas melakukan monitoring ke area kegiatan kerja warga binaan, kemudian ke area dapur.

Dalam kesempatan tersebut, Kadivpas mengatakan, agar seluruh petugas Lapas baik staf maupun pengamanan ikut meningkatkan kewaspadaan, dan peduli terhadap segala tindakan yang sewaktu-waktu dapat terjadi di Lapas Sekayu.

BACA JUGA:Permudah Pengawasan Untuk Keamanan, Ini yang diberikan Lapas Sekayu untuk Warga Binaan

"Senantiasa jaga kekompakan, laksanakan tugas sesuai dengan SOP dan penuh tanggungjawab, tingkatkan deteksi dini, serta jalin komunikasi dan koordinasi untuk mencapai tujuan organisasi," kata Bambang Haryanto.


Kemudian, Kalapas Sekayu Ronald Heru Praptama mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kadivpas Kemenkumham Sumsel ke Lapas Sekayu.

Ditambahkannya, pihaknya akan menindaklanjuti arahan dan hasil evaluasi yang diberikan oleh Kadivpas.

BACA JUGA:Kakanwil Kemenkumham Sumsel Resmikan Program Bebas Peredaran Uang dan Wartelsus Lapas Tanjung Raja

Ronald Heru menambahkan, ia dan jajaran terus berkomitmen dalam berkinerja secara optimal untuk kemajuan Lapas Sekayu.*

Kategori :