Honda WR-V juga tak kalah dengan Honda Sensing pada tipe tertingginya.
Teknologi keselamatan ini melibatkan Collision Mitigation Brake System, Auto-High Beam, Lane Keeping Assist System, Lead Car Departure Notification System (LCDN), Road Departure Mitigation (RDM), dan Adaptive Cruise Control (ACC).
Dalam masalah harga, Toyota Raize dan Honda WR-V memiliki rentang harga yang bersaing.
BACA JUGA:Tak Ketinggalan Tren, Jeep Mendobrak Revolusi Listrik : Wrangler dan Grand Cherokee Siap Meluncur !
Toyota Raize dijual mulai dari Rp 235 juta untuk tipe 1.2 G M/T One Tone hingga Rp 307,7 juta untuk tipe 1.0T GR CVT TSS Two Tone on the road (OTR) Jakarta.
Sementara itu, Honda WR-V dibanderol mulai dari Rp 270,2 juta untuk tipe 1.5L E M/T.
Tipe termahal Honda WR-V, yaitu 1.5L RS with Honda Sensing, memiliki harga Rp 318,5 juta OTR Jakarta.
Perbandingan ini membuat konsumen harus mempertimbangkan preferensi pribadi dan kebutuhan berkendara mereka.
Toyota Raize menawarkan pilihan mesin yang lebih beragam, sementara Honda WR-V memiliki teknologi keselamatan yang tangguh.
Harga juga menjadi pertimbangan penting dalam memilih antara keduanya.
Sebagai konsumen, Anda dapat menguji kedua model ini dan mempertimbangkan fitur, performa, dan kebutuhan harian Anda sebelum membuat keputusan akhir.
Dengan begitu, Anda dapat memastikan mobil yang Anda pilih sesuai dengan gaya hidup dan preferensi Anda.***