Para siswa dapat menunjukan bakat apapun yang dimiliki, baik secara berkelompok maupun perorangan dengan hadiah total ratusan juta Rupiah.
BACA JUGA:Kabupaten Banggai Provinsi Sulawesi Tengah: Sejarah dan Potensi Surga Tersembunyi
BACA JUGA:Wacana Pemekaran Provinsi Sulawesi Selatan Membuka Jalan Bagi Pembentukan 2 Kabupaten Baru
“Kami berharap para siswa-siswi TK - SMA di Kota Palembang memanfaatkan kesempatan untuk mengembangkan talenta yang dimiliki melalui program Uleg Talent School 2023 ini. Kami berharap ruang berkreasi yang telah kami siapkan bisa menjadi sarana untuk membantu para anak-anak Indonesia untuk mendapatkan pendampingan yang baik dalam mengembangkan bakat dan minatnya,” tutup Wenny
Kepala UPTD Balai Teknologi Informasi Komunikasi Pendidikan Dinas Pendidikan Sumatera Selatan, Dra Poniyem MPD yang hadir pada kegiatan Uleg Talent School 2023 mengatakan, kegiatan ini memberikan peran positif bagi pelajar untuk dapat membangun potensi bakar pelajar.
"Kita menyambut baik kegiatan ini, dan pelajar bisa menyalurkan bakat dan potensi mereka," paparnya.
Sementara itu, Kabid Pemberdaya Pemuda Dispora Provinsi Sumsel, Hary Kusuma ST, M.Si menambahkan peningkatan kreatifitas pelajar memang membutuhkan dukungan dari semua belah pihak.
"Seperti halnya kegiatan Uleg Talent 2023 ini memberikan nilai baik bagi pelajar yang memiliki prestasi diberbagai bidang," tutupnya. *