Yamaha Luncurkan Trail Bike WR155 R: Inovasi Terbaru dari Yamaha, Siap Merajai Jalur Off-Road !

Senin 22-01-2024,09:16 WIB
Reporter : Mesi
Editor : Zen Bae

Meskipun sebagian orang meragukan keperluan radiator dalam motor trail, Yamaha menyakinkan bahwa desain ini bertujuan agar panas yang dihasilkan bisa dilepas dengan lebih baik.

Lokasi radiator dan knalpot di sisi kanan juga menjadi ciri khas, yang tidak lazim pada motor-motor trail lainnya yang biasanya meletakkannya di sisi kiri.

Rangka WR155 R menggunakan tralis semi cradle, sebuah desain rangka baru yang dikembangkan khusus untuk model ini.

BACA JUGA:Honda XRM 125 Vs Suzuki J Crossover: Duel Gagah Motor Bebek Trail, Siapa yang Paling Jago !

BACA JUGA:Tak Mau Jadi Penonton, Suzuki Luncurkan Motor Bebek Trail Agresif : Pesaing Berat Honda XRM 125 !

Yamaha mengklaim bahwa dengan semi cradle, pengendalian motor menjadi lebih stabil dan nyaman di berbagai medan.

Namun, tentu saja, klaim ini masih perlu dibuktikan melalui pengalaman langsung di lapangan.

Harga Yamaha WR155 R cukup terjangkau, yakni Rp 38,66 Juta. Mesinnya didukung oleh Pendingin Cairan Fuel Injection 155 cc 1 Cylinder, menghasilkan tenaga 16,4 hp pada 10.000 rpm dan torsi 14,3 Nm pada 6.500 rpm.

Ketinggian kursi mencapai 888 mm, memberikan kenyamanan bagi pengendara dalam menghadapi berbagai medan.

Fitur-fitur yang dimiliki WR155 R juga patut diperhatikan.

Suspensi belakang menggunakan Monoshock, sedangkan suspensi depan menggunakan Telescopic Fork.

Sistem pengereman mengandalkan Disc Rem di bagian depan dan belakang, memberikan keamanan dan kestabilan saat berkendara.

Meskipun tergolong sebagai motor trail, WR155 R tidak lupa menonjolkan desain yang modern dengan menggunakan fitur-fitur digital pada panel instrumen, termasuk speedometer dan tachometer.

Adapun pesaing WR155 R di pasaran adalah Viar Cross X 250 ES, Viar Cross X 250 EC, Kawasaki KLX 150L, Kawasaki KX 65, dan Kawasaki D-Tracker.

Persaingan ketat antara motor-motor ini menjanjikan variasi pilihan bagi konsumen yang menginginkan motor trail dengan spesifikasi dan fitur terbaik.

Dengan harga yang bersaing dan sejumlah inovasi yang ditawarkan, Yamaha WR155 R menjadi pilihan menarik bagi para penggemar motor trail di Indonesia.

Kategori :