Redmi A3 Resmi Meluncur : Ponsel Entry Level dengan Spesifikasi dan Performa Menakjubkan !

Rabu 21-02-2024,16:01 WIB
Reporter : Mesi
Editor : Zen Bae

Dapur pacu ponsel ini didukung oleh sistem operasi Android 13 Go Edition, memastikan berbagai aplikasi dapat berjalan dengan lancar.

Redmi A3 juga memiliki baterai berkapasitas besar 5000mAh, menjaga daya tahan smartphone ini agar bisa tahan sepanjang hari.

Selain itu, penggunaan port pengisian daya USB Type-C memberikan kemudahan dalam pengisian daya yang cepat dan efisien.

BACA JUGA:Mending Pilih Xiaomi Redmi 13C atau OPPO A18 : Pilihan Terbaik dengan Budget Terbatas !

BACA JUGA:Xiaomi Redmi Note 11 Vs Oppo A54 : Pertarungan Smartphone Terjangkau dengan Performa Mumpuni, Worth It Mana ?

Xiaomi Redmi A3 akan tersedia secara daring mulai tanggal 22 Februari 2024 dengan harga Rp1.199.000 melalui situs web resmi Xiaomi dan berbagai platform e-commerce terkemuka di Indonesia seperti Tokopedia, Shopee, Blibli, Lazada, dan Akulaku.

Sedangkan penjualan perdana secara luring akan dilakukan pada tanggal 29 Februari 2024 melalui gerai Xiaomi Store, Xiaomi Shop, Erafone, dan Xiaomi Preferred Partners.

Dengan kombinasi spesifikasi unggulan, desain menawan, dan harga yang terjangkau, Redmi A3 diharapkan menjadi pilihan yang populer di kalangan konsumen di Indonesia, khususnya bagi mereka yang mencari ponsel pintar dengan nilai yang luar biasa.***

Kategori :