Ribuan Warga Sumsel Gelar Aksi Bela Palestina Jilid II di Halaman Gedung DPRD Sumsel

Minggu 09-06-2024,21:26 WIB
Reporter : Popa
Editor : Zen Bae

Aksi yang dimulai sejak pukul 06.00 ini berlangsung dengan tertib dan penuh semangat di halaman gedung DPRD Sumsel.

Peserta aksi membawa berbagai spanduk dan poster yang mengecam kekejaman Israel dan mendukung kemerdekaan Palestina. Suasana penuh semangat solidaritas dan kepedulian terlihat dari wajah-wajah peserta yang beragam.

BACA JUGA:Dinas Sosial Palembang dan OMS HIV Siap Kolaborasi Dukung Penyintas Berdaya

BACA JUGA: Kunjungi UPT OKU, Kadivpas Berikan Penguatan Tusi Pemasyarakatan

Grup Nasyid Shoutul Harokah membawakan lagu-lagu perjuangan yang membakar semangat para peserta.

Lagu-lagu ini tidak hanya menyuarakan dukungan bagi Palestina, tetapi juga mengingatkan akan pentingnya persatuan dan kesatuan umat Islam dalam menghadapi kezaliman.

Aksi ini mendapat dukungan luas dari berbagai kalangan, termasuk organisasi masyarakat, tokoh agama, akademisi, dan perwakilan pemerintah daerah. Perwakilan Agama Hindu dan perwakilan Pemprov Sumsel Kurniawan Abadi juga turut hadir, menunjukkan bahwa dukungan terhadap Palestina melampaui batasan agama dan etnis.

BACA JUGA:1.058 Desa Wilayah KC Palembang Daftarkan Perangkat Desa Menjadi Peserta JKN

BACA JUGA:Resmikan Rumah ke-10 Bedah Rumah Baznas Palembang, Ratu Dewa Beri Pesan Haru untuk Penerima Bantuan

“Ini bukan hanya perjuangan umat Islam, tetapi perjuangan kemanusiaan. Kita semua, dari berbagai latar belakang, harus bersatu mendukung Palestina,” ujar Kurniawan Abadi.

Dalam pelaksanaannya, aksi ini juga mendapatkan dukungan dari pihak kepolisian untuk menjaga kondusifitas.

Koordinasi dengan Kepolisian Daerah Sumatera Selatan dan Polres Palembang dilakukan untuk memastikan aksi berjalan dengan aman dan tertib.

“Keamanan peserta aksi adalah prioritas kami. Kami berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk memastikan tidak ada gangguan selama aksi berlangsung,” ujar salah satu panitia.

BACA JUGA:Truk ODOL Kembali Makan Korban: Pj Walikota Palembang Minta Dishub Beri Sanksi Tegas

BACA JUGA:Kenaikan Harga Bawang Merah dan Emas Pengaruhi Inflasi di Palembang

Aksi ini berhasil menunjukkan solidaritas dan kepedulian masyarakat Sumsel terhadap penderitaan rakyat Palestina.

Kategori :