Spanyol Taklukkan Inggris 2-1, Raih Gelar Juara Euro 2024

Senin 15-07-2024,08:43 WIB
Reporter : Bambang
Editor : Yan

SEPAK BOLA, PALPOS.ID - Spanyol Taklukkan Inggris 2-1, Raih Gelar Juara Euro 2024.

Timnas Spanyol kembali mencatatkan sejarah dengan mengamankan gelar juara Euro 2024 usai menaklukkan Timnas Inggris dengan skor 2-1 di laga final yang digelar di Stadion Olympiastadion, Berlin. 

Kemenangan ini menambah koleksi trofi Euro Spanyol menjadi empat, menjadikan mereka sebagai negara dengan gelar terbanyak dalam sejarah turnamen ini, mengungguli Jerman yang memiliki tiga gelar.

Jalannya Pertandingan: Dominasi Spanyol

Pertandingan final Euro 2024 menyajikan pertarungan sengit antara dua kekuatan sepak bola Eropa. 

BACA JUGA:Lamine Yamal: Pemain Muda Punggawa Timnas Spanyol Penuh Potensi di Final Euro 2024

BACA JUGA:Euro 2024: Punggawa Timnas Spanyol Lamine Yamal Berpotensi Langgar Aturan Jerman di Final Lawan Inggris

Sejak peluit kick-off berbunyi, Spanyol langsung mengambil inisiatif serangan. 

Nico Williams membuka peluang pertama dengan tendangan keras, namun sayangnya berhasil diblok oleh John Stones. 

Tak lama berselang, Robin Le Normand mencoba peruntungan dengan tendangan salto yang sayangnya melenceng dari gawang Inggris yang dijaga oleh Jordan Pickford.

Babak Pertama: Kedua Tim Berimbang

Meskipun Spanyol terus menekan, pertahanan Inggris tetap solid dan sulit ditembus. 

BACA JUGA:Ollie Watkins Super Sub Tim Inggris di Piala Euro 2024, Gol Penentu Kemenangan Dramatis atas Belanda

BACA JUGA:Final Ideal EURO 2024: Inggris vs Spanyol, Siapa yang Akan Menjadi Juara?

Phil Foden sempat mendapatkan peluang emas bagi Inggris menjelang akhir babak pertama, namun tendangannya mengarah tepat ke kiper Spanyol, Unai Simon. Babak pertama pun berakhir dengan skor kacamata, 0-0.

Kategori :