Membanggakan!! Pemkot Prabumulih Berhasil Turunkan Angka Kemiskinan Ekstrem, Stunting dan Inflasi

Rabu 31-07-2024,06:39 WIB
Reporter : Prabu
Editor : Erika

PRABUMULIH, PALPOS.ID - Pemerintah Kota Prabumulih meraih prestasi membanggakan dengan berhasil menurunkan angka kemiskinan di Bumi Seinggok Sepemunyian menjadi 10,13 persen. Keberhasilan ini tidak terlepas dari berbagai program dan kebijakan-kebijakan yang diimplementasikan selama ini. 

Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sumatera Selatan, M Wahyu Yulianto, dalam acara Focus Group Discussion (FGD) yang bertema "Tekad Kuat Prabumulih Dalam Pengentasan Kemiskinan" di ruang rapat lantai 1 Pemerintah Kota Prabumulih pada hari Selasa, 30 Juli 2024.

Menurut M Wahyu Yulianto, persentase kemiskinan di Kota Prabumulih mengalami penurunan signifikan dari 11,23 persen pada tahun 2023 menjadi 10,13 persen pada tahun 2024. 

"Penurunan angka kemiskinan ini adalah hasil dari kinerja Pemerintah Kota Prabumulih dan jajarannya dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pemenuhan kebutuhan dasar," ujarnya. 

BACA JUGA:Kejari Periksa 3 Orang Saksi Terkait Dugaan Korupsi di Dispora OKI

BACA JUGA:Tingkatkan Partisipasi Masyarakat, Pemkot Prabumulih Gelar Pemasangan KB Gratis

Lebih lanjut, Wahyu berharap angka kemiskinan di Kota Prabumulih terus menurun hingga mencapai satu digit. 

"Saat ini garis kemiskinan di Kota Prabumulih bahkan lebih rendah dibandingkan dengan Kota Palembang," tambahnya.

Penjabat Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, menyatakan bahwa penurunan angka kemiskinan ini tidak lepas dari upaya pemerintah dalam memberikan bantuan dan pelayanan kepada masyarakat. 

Ia menjelaskan bahwa pemerintah kota memiliki data by name by address yang menjadi kunci untuk menentukan langkah-langkah yang diperlukan dalam mengeluarkan keluarga-keluarga dari garis kemiskinan. 

BACA JUGA: Peresmian Gedung PMI Kabupaten OKU, Elen Setiadi Harapkan Ketersediaan Stok Darah Akan Terus Bertambah

BACA JUGA: Pertamina Patra Niaga Melalui IT Palembang Bekali Warga Binaan Perempuan dengan Keahlian Bersertifikat

"Beberapa bulan terakhir, kami secara berkala mengunjungi rumah-rumah yang memerlukan bantuan dengan menggerakkan seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait sehingga angka kemiskinan terus terpantau. 

Alhamdulillah, langkah ini menunjukkan hasil positif dengan berkurangnya angka kemiskinan," tutur Elman.

Selain penurunan angka kemiskinan, Kota Prabumulih juga mencatat penurunan kasus stunting yang signifikan. 

Kategori :