NRA GROUP Resmikan Cabang Baru di Palembang, Siap Berikan Layanan Umrah dan Haji yang Berkualitas

Minggu 19-01-2025,17:47 WIB
Reporter : Robby
Editor : Erika

"Dengan didukung tim profesional dan berpengalaman, NRA GROUP menjamin layanan berkualitas, mulai dari pengurusan dokumen, manasik umrah, hingga fasilitas akomodasi terbaik di Mekkah dan Madinah," jelasnya.

Sebagai bentuk apresiasi atas peresmian cabang NRA Palembang tersebut, pihak NRA GROUP memberikan program spesial berupa keberangkatan dari Palembang.

"Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi kantor cabang NRA Palembang di PTC Mall, lantai LG  85 dan 86 Jalan R. Sukamto No.8A, 8 Ilir, Kecamatan Ilir Tim.(IT) II, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30114 atau hubungi  085717468931," ungkapnya.


berfoto bersama usai peresmian--

 

Terkait NRA GROUP sendiri, dikatakan Suzanna, terdiri atas 4 biro Perjalanan Haji dan Umrah. Yaitu NRA Tour & Travel, MKU Tour & Travel, Aruna Tour & Travel dan BSA Tour & Travel. 

"Kami telah berdiri sejak tahun 2000. Selama 25 tahun melayani jamaah dengan sepenuh hati, Alhamdulillah NRA GROUP telah mendapatkan reputasi sebagai biro perjalanan umrah dan haji terpercaya dan terbesar di Indonesia," kata Suzanna dengan rasa bangga.

Sedangkan Kepala NRA  Cabang Palembang, Hj Levy Ambarwati ST, mengatakan, pihaknya siap memberikan layanan terbaik bagi masyarakat yang ingin menunaikan ibadah di tanah suci.

BACA JUGA:Meriahkan Malam Minggu, Pj Wali Kota Palembang Hidupkan Tepian Musi dengan Musik dan Seni

BACA JUGA:Telkomsel Raih Penghargaan Internasional atas Program Polaris yang Dorong Inovasi Karyawan

"Kantor NRA Cabang Palembang ini  buka  dan siap melayani pengunjung mulai pukul 10.00 WIB  pagi hingga pukul 22.00 WIB, malam disesuaikan dengan jam operasional PTC Mall," tukas Levy.

Ditempat yang sama Alie Ghanie SH yang mengungkapkan testimoni dalam perjalanan umroh dengan NRA Tour & Travel mengungkapkan, dirinya sangat puas dengan pelayanan yang diberikan NRA Tour & Travel.

"Tim NRA lanjutnya, sangat profesional, memudahkan segala urusan administrasi, serta memberikan fasilitas yang sangat nyaman selama di Mekkah dan Madinah," ungkapnys.

Alia juga menyoroti kenyamanan akomodasi yang disediakan NRA Tour & Travel selama berada di Tanah Suci.

"Hotel yang kami tempati sangat dekat dengan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, sehingga memudahkan kami dalam melaksanakan ibadah. Semua kebutuhan kami selama perjalanan juga terpenuhi dengan baik," tambahnya.

 

Kategori :