Harga Kelewat Murah! VinFast VF 3, Mobil Listrik Futuristik dengan Diskon Gila-Gilaan!

Rabu 05-03-2025,10:32 WIB
Reporter : Koer
Editor : Dahlia

Meski harganya tergolong murah untuk ukuran mobil listrik, VinFast VF 3 tetap hadir dengan berbagai fitur menarik yang membuatnya terasa modern dan fungsional. Beberapa fitur unggulan yang disematkan antara lain:

BACA JUGA:MORINO MOTO EV: Motor Listrik Buatan Anak Bangsa dengan Performa Tangguh dan Ramah Lingkungan.

BACA JUGA:Kendaraan Dinas Menteri Buatan Anak Bangsa! Ini Keunggulan Maung Garuda.

-AC & DC Charging – Memudahkan pengguna dalam mengisi daya dengan pilihan pengisian cepat dan reguler.

- Velg 16 Inci – Memberikan tampilan yang lebih gagah dan stabilitas lebih baik saat berkendara.

-Head Unit Touchscreen Besar – Mempermudah akses ke berbagai fitur hiburan dan navigasi.

-Speedometer Digital – Memberikan tampilan yang lebih futuristik dan mudah dibaca.

-ABS + EBD dan Traction Control – Menjamin keselamatan pengendara dengan sistem pengereman canggih.

Dengan fitur-fitur ini, VinFast VF 3 membuktikan bahwa mobil listrik murah tidak harus kompromi dengan kenyamanan dan keamanan.

Desain Kompak, Cocok untuk Mobilitas Perkotaan

Secara desain, VinFast VF 3 hadir dengan gaya yang unik dan futuristik.

Bentuknya yang kompak membuatnya sangat lincah untuk berkendara di jalanan perkotaan, terutama di daerah padat seperti Jakarta.

Dengan dimensi mungilnya, mencari tempat parkir pun jadi lebih mudah dibandingkan dengan SUV berukuran besar.

Selain itu, desainnya yang kotak dan maskulin memberikan kesan kokoh dan tangguh, berbeda dari kebanyakan city car lainnya. VF 3 juga tampil dengan warna-warna menarik yang membuatnya semakin mencuri perhatian di jalanan.

Mengapa VinFast VF 3 Layak Dibeli?

Dengan harga Rp 189,8 juta, VF 3 menghadirkan paket lengkap: harga terjangkau, fitur modern, efisiensi listrik, serta desain stylish.

Kategori :