Palembang Siap Sambut Presiden! Ratu Dewa : Tunjukkan Palembang Kota Aman dan Ramah

Selasa 22-04-2025,13:51 WIB
Reporter : Erika
Editor : Dahlia

PALEMBANG, PALPOS.ID – Menyambut rencana kunjungan kerja Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, ke Kota Palembang, ratusan personel gabungan dari TNI, Polri, dan berbagai instansi terkait dikerahkan dalam Apel Siaga Pengamanan VVIP yang digelar di Lapangan Jasdam II Sriwijaya, Selasa pagi (22/4/2025).

Apel tersebut menjadi bagian penting dari rangkaian persiapan pengamanan tingkat tinggi, memastikan semua elemen keamanan siap siaga menyambut orang nomor satu di Indonesia.

Tampak hadir dalam apel tersebut sejumlah pejabat penting, di antaranya Wali Kota Palembang Ratu Dewa, Kepala Kejaksaan Tinggi Sumsel Yulianto, dan Kapolrestabes Palembang Kombes Pol Harryo Sugihartono.

Apel dipimpin langsung oleh Brigjen TNI Adri, yang memberikan arahan tegas dan penuh semangat kepada seluruh personel yang terlibat.

BACA JUGA:Festival Baca Al-Fatihah, Anak-anak hingga Lansia Ikut Belajar Tajwid dengan Hati

BACA JUGA:Didampingi Wagub Cik Ujang, Gubernur Herman Deru Paparkan Potensi Sumsel Kepada Peserta PKDN Sespimti Polri D

“Pengamanan RI 1 adalah tugas negara yang tidak bisa dianggap enteng. Kita semua yang terlibat harus menjalankannya dengan penuh kesungguhan, tanggung jawab, dan kehormatan,” tegas Brigjen Adri dalam amanatnya.

Ia menekankan bahwa pengamanan Presiden merupakan bentuk kepercayaan negara terhadap aparat di daerah.

Oleh karena itu, semua personel diminta untuk bekerja secara profesional, saling berkoordinasi, dan menjunjung tinggi integritas selama menjalankan tugas.

“Tidak boleh ada kelengahan sekecil apapun. Kita harus bersinergi, solid, dan siap mengantisipasi segala kemungkinan. Tugas ini mulia, dan harus sukses tanpa cela,” ujarnya.

BACA JUGA:Ketua TP PKK Sumsel Febrita Lustia HD Harapkan Keberadaan PIM Berkontribusi Dalam Mensejahterakan Masyarakat

BACA JUGA:BKB Dipasang CCTV, Siapkan Pos Terpadu hingga Polisi Wisata 24 Jam

Apel ini tak hanya menunjukkan kesiapan teknis pasukan, tetapi juga menjadi simbol kuat dari sinergi antara pemerintah daerah, aparat keamanan, dan institusi penegak hukum dalam menjaga stabilitas dan keamanan wilayah.

“Mari kita buktikan bahwa Palembang bisa menjadi tuan rumah yang aman, tertib, dan siap menerima kunjungan Presiden dengan penuh kehormatan dan profesionalisme,” tutupnya.

Wali Kota Palembang, Ratu Dewa, yang turut hadir dalam apel, menyampaikan apresiasinya atas kerja sama semua pihak.

Kategori :