LIFESTYLE, PALPOS.ID – realme kembali mempertegas eksistensinya sebagai brand teknologi yang fokus pada kebutuhan anak muda dengan menghadirkan realme 14T 5G.
Smartphone ini diperkenalkan sebagai perangkat dengan “performa kelas turnamen” yang siap mendominasi pasar mid-range, khususnya bagi pengguna aktif dan gamer mobile yang menginginkan performa tanpa kompromi.
Mengusung slogan “performa kelas turnamen”, realme 14T 5G menjadi produk terbaru dari realme 14 Series 5G yang membawa sejumlah peningkatan signifikan dalam hal performa, efisiensi daya, hingga kemampuan pengisian cepat.
Dengan chipset terbaru MediaTek Dimensity 6300 5G, baterai Titan 6000mAh, dan teknologi 45W Fast Charge, realme menunjukkan keseriusannya dalam memberikan pengalaman maksimal di kelas menengah.
Chipset Powerful Dimensity 6300 5G
Salah satu sorotan utama dari realme 14T 5G adalah kehadiran chipset MediaTek Dimensity 6300 5G.
Chipset ini dikenal memiliki performa tinggi dengan efisiensi daya yang baik, menjadikannya pilihan ideal bagi para gamer dan pengguna multitasking yang menuntut kinerja cepat dan stabil.
Dimensity 6300 5G dibangun dengan proses fabrikasi 6nm yang efisien dan mampu menangani berbagai tugas berat seperti bermain game grafis tinggi, streaming video berkualitas HD, hingga menjalankan berbagai aplikasi secara bersamaan tanpa mengalami lag.
BACA JUGA:Snapdragon 7s Gen 2: Performa Andal Kelas Menengah dengan RAM Dinamis Hingga 24GB
realme mengklaim bahwa kombinasi prosesor ini dengan sistem pendingin yang ditingkatkan mampu menjaga suhu perangkat tetap stabil bahkan dalam penggunaan intensif.
Tak hanya itu, kehadiran konektivitas 5G juga memungkinkan pengguna menikmati kecepatan internet tinggi yang stabil, cocok bagi mereka yang sering bermain game online atau mengandalkan internet untuk pekerjaan harian.
Baterai Titan 6000mAh dan 45W Fast Charge