Perjuangan yang Tak Instan, Laskar Simpang Dogan Borong Piala: Ini Kata Sang Pelatih

Jumat 02-05-2025,22:06 WIB
Reporter : Septi
Editor : Dahlia

Ini adalah hasil perjuangan mereka yang luar biasa, dan kami berharap prestasi ini bisa menjadi bekal untuk kesuksesan mereka di masa depan,” ujarnya.

Senada dengan kepala sekolah, Wakil Kepala SD Negeri 113 Palembang, Sri Hartati, S.Pd., juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh anggota tim dan pelatih.

Ia menekankan bahwa keberhasilan tersebut menjadi bukti nyata dari sinergi antara siswa, guru, dan lingkungan sekolah yang mendukung tumbuh kembang bakat anak didik.

“Atas nama sekolah, kami memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada tim futsal kami.

Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Pak Fredy yang telah mendampingi dan membimbing anak-anak dengan sepenuh hati.

Beliau bukan hanya pelatih, tetapi juga pendidik yang menginspirasi,” tutur Sri Hartati.

Lebih dari Sekadar Pertandingan

Prestasi Laskar Simpang Dogan bukan hanya soal kemenangan di atas lapangan.

Di balik keberhasilan tersebut, terdapat banyak nilai edukatif yang bisa dipetik.

Mulai dari pentingnya kerja sama tim, tanggung jawab, manajemen waktu antara belajar dan latihan, hingga nilai kejujuran dan sportivitas yang harus dijunjung tinggi oleh setiap atlet muda.

Anak-anak yang tergabung dalam tim ini bukan hanya belajar bagaimana mencetak gol atau bertahan dari serangan lawan, tetapi juga bagaimana bersikap bijak dalam menghadapi kemenangan maupun kekalahan.

Itulah nilai-nilai yang ditanamkan oleh Fredy Martha sebagai pelatih sekaligus pendidik.

“Kami selalu menanamkan kepada anak-anak bahwa yang terpenting bukan hanya menang, tapi bagaimana mereka bisa belajar dari setiap pertandingan.

Menang adalah bonus dari usaha keras dan sikap yang baik,” ujar Fredy.

Langkah Selanjutnya: Menatap Prestasi Lebih Tinggi

Setelah mencatatkan dua kemenangan berturut-turut, Laskar Simpang Dogan kini menatap masa depan dengan lebih percaya diri.

Kategori :