PRABUMULIH, PALPOS.ID - Sebanyak 60 kelompok tani dan Kelompok Wanita Tani (KWT) di Kota Prabumulih resmi menerima bantuan pupuk organik cair (POC) secara gratis.
Bantuan tersebut disalurkan langsung oleh Dinas Pertanian Kota Prabumulih melalui sebuah kegiatan resmi yang dipusatkan di Aula Fave Hotel Prabumulih, 18 November 2025.
Penyerahan bantuan dilakukan oleh Asisten I Setda Kota Prabumulih, Dr. H. Aris Priadi SH MSi. Kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, di antaranya Staf Ahli TP PKK Nuning Mulya Franky, Plt Kepala Dinas Pertanian Alfian ST MSi, serta para ketua kelompok tani dan KWT penerima bantuan.
Acara tersebut mengusung tema “Pengelolaan Sumber Daya Genetik (SDG) Hewan, Tumbuhan, dan Mikroorganisme Kewenangan Kabupaten/Kota Tahun Anggaran 2025.”
BACA JUGA:RSUD Prabumulih Dilanda Isu Perselingkuhan Pegawai, drg Widyastuti: Itu Hoaks!
BACA JUGA:Menghidupkan Sriwijaya Lewat Jejak Aksara Ulu
Kepala Dinas Pertanian Kota Prabumulih, Alfian SP, dalam sambutannya menegaskan bahwa kondisi pupuk subsidi saat ini masih sangat terbatas.
Proses pendataan penerima pun masih berlangsung, sehingga pemerintah perlu mengambil langkah cepat untuk menjaga produktivitas pertanian masyarakat.
“Saat ini pupuk subsidi sangat terbatas dan pendataan penerima masih berlangsung. Karena itu, kami memberikan pupuk cair organik agar petani bisa meningkatkan penggunaan pupuk organik di Prabumulih.
Semoga bantuan ini menambah wawasan petani selain ketergantungan pada pupuk kimia,” ujar Alfian.
BACA JUGA:Operasi Zebra 2025 Resmi Dimulai, Kapolres Prabumulih: Upaya Bersama Menekan Pelanggaran Lalu Lintas
Alfian menjelaskan, setiap kelompok tani dan KWT yang terdaftar sebagai penerima mendapatkan 10 botol pupuk organik cair, di mana setiap botol berisi setengah liter.
Bantuan tersebut diberikan secara gratis tanpa pungutan biaya apapun. POC yang diberikan ini diharapkan dapat digunakan secara optimal oleh para petani sebagai tambahan nutrisi bagi tanaman mereka.
Menurut Alfian, pupuk organik cair memiliki beberapa keunggulan, mulai dari memperbaiki kualitas tanah hingga meningkatkan daya tahan tanaman.