Bripda M. Dzaky Pratama Harumkan Nama Polres Lubuklinggau di Ajang Sriwijaya International Championship 2025

Selasa 25-11-2025,14:09 WIB
Reporter : Yati
Editor : Dahlia

PALPOS.ID - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan salah satu putra terbaik Polres Lubuklinggau. 

Bripda M. Dzaky Pratama sukses meraih Juara 2 pada ajang bergengsi Sriwijaya International Championship 2025 yang digelar di GOR Ranau, Jakabaring Sport City (JSC) Palembang.

Turnamen berskala internasional tersebut berlangsung selama lima hari, mulai 22–26 November 2025, dan diikuti deretan atlet dari berbagai daerah hingga mancanegara. 

Dalam kompetisi ini, Bripda Dzaky menjadi bagian dari tim delegasi Polda Sumatera Selatan, bersama 7 atlet Polri lain yang dipercaya membawa nama institusi.

BACA JUGA:Kapolsek Lubuklinggau Utara Klarifikasi Isu Tawuran Remaja, Imbau Orang Tua Perketat Pengawasan

BACA JUGA:Hari Pramuka ke-64 di Lubuklinggau: Semarak Kolaborasi untuk Perkuat Ketahanan Bangsa

Perjuangan Bripda Dzaky menuju podium tidaklah mudah. Ia harus melalui sederet pertandingan intens dan menguras energi melawan atlet-atlet tangguh baik dari dalam maupun luar negeri. 

Namun ketenangan, fokus, serta teknik bertanding yang solid menjadi senjata utamanya hingga berhasil memastikan posisi runner-up dan membawa pulang medali perak.

Capaian ini sekaligus mempertegas bahwa anggota Polri tidak hanya dituntut profesional menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, tetapi juga mampu menunjukkan potensi dan prestasi memukau di luar kedinasan, termasuk di dunia olahraga.

Kapolres Lubuklinggau, AKBP Adithia Bagus Arjunadi, menyampaikan apresiasi serta kebanggaannya atas prestasi yang ditorehkan anggotanya tersebut.

BACA JUGA:Pesan Berantai Ungkap Bentrokan Geng Remaja, Orang Tua Diminta Waspada

BACA JUGA:Pemuda di Lubuklinggau Tikam Tetangganya Hingga Nyaris Tewas, Ini Pemicunya!

“Kami sangat bangga dan mengapresiasi kerja keras Bripda M. Dzaky Pratama. Prestasi ini membuktikan bahwa personel Polres Lubuklinggau memiliki talenta luar biasa yang mampu bersaing di tingkat internasional," ujarnya.

Ia juga berharap keberhasilan ini menjadi motivasi bagi anggota lain untuk terus mengembangkan diri dan berprestasi di bidang positif lainnya.  

"Keberhasilan tim Polda Sumatera Selatan (Sumsel), khususnya kontribusi medali dari Bripda Dzaky, diharapkan menjadi inspirasi bagi generasi muda, baik di Lubuklinggau maupun Sumatera Selatan," katanya. 

Kategori :