Tingkatkan Kompetensi SDM KDKMP di 4 Kecamatan
PELATIHAN : Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah Muara Enim menggelar Pelatihan Peningkatan Kompetensi SDM Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP).-Foto:dokumen palpos-
MUARA ENIM, PALPOS.ID - Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (DKUKM) Kabupaten Muara Enim, terus menggelar Pelatihan Peningkatan Kompetensi SDM Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih (KDKMP).
Kali ini, Pengurus KDKMP dari 4 Kecamatan, yaitu Muara Enim, Lawang Kidul, Benakat, dan Ujanmas diberikan pembekalan selama 3 hari, mulai dari 6-8 November 2025, di Kantor KPN Karyawan Pendidik Muara Enim.
Kepala DKUKM Muara Enim H Husin Aswadi mengatakan, kegiatan ini menjadi wadah penting bagi para penggerak koperasi untuk memperkuat kemampuan, berbagi pengalaman, dan membangun jejaring demi kemajuan ekonomi desa dan kelurahan.
"Selama pelatihan, peserta mendapatkan pembekalan praktis seputar tata kelola koperasi, manajemen bisnis, hingga pengelolaan keuangan yang transparan dan berkelanjutan," kata Husin, Kamis 6 November 2025.
BACA JUGA:Jenderal Maruli Harapkan TMMD Bawa Manfaat Kesejahteraan
BACA JUGA:Muara Enum Siap Jadi Tuan Rumah Porprov 2027 Atlet Dapat Bonus Rp4,08 Miliar
Dengan semangat kolaborasi, sambung Husin, para peserta diharapkan mampu mengelola koperasi secara profesional dan menjadikannya motor penggerak kesejahteraan masyarakat di wilayah masing-masing.
"Kegiatan ini terselenggara berkat dukungan penuh Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) melalui skema Dana Dekonsentrasi, sebagai wujud nyata komitmen pemerintah dalam memperkuat koperasi sebagai pilar ekonomi rakyat," jelasnya.
Bersama semangat gotong royong, Husin mengajak untuk mewujudkan koperasi yang kuat, mandiri, dan berdaya saing di Bumi Serasan Sekundang.
"Mari kita membangun masa depan ekonomi masyarakat yang lebih sejahtera," pungkasnya.(ozi)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber:


