Iklan PEMUTIHAN PAJAK PEMPROV
Iklan Astra Motor

Dorong Profesionalisme Pers, Kominfo dan PWI Prabumulih Gelar Uji Kompetensi Wartawan

Dorong Profesionalisme Pers, Kominfo dan PWI Prabumulih Gelar Uji Kompetensi Wartawan

Peserta UKW fokus menyelesaikan uji kompetensi-Foto:dokumen palpos-

Lebih lanjut, Mulyadi menjelaskan bahwa pers memiliki fungsi vital sebagai mitra pemerintah dan masyarakat dalam menyebarkan informasi yang akurat dan dapat dipertanggungjawabkan.

Di tengah derasnya arus informasi digital dan maraknya kabar tidak benar (hoaks), wartawan dituntut lebih teliti, cermat, dan memegang teguh kode etik jurnalistik.

BACA JUGA:Menghidupkan Sriwijaya Lewat Jejak Aksara Ulu

BACA JUGA:Muslimat NU Kota Prabumulih 2025–2030 Resmi Dilantik, Wawako Franky Tekankan Kolaborasi Program Keagamaan

“Selain itu kegiatan ini juga bertujuan memperkuat peran pers sebagai mitra pemerintah dan masyarakat dalam penyebaran informasi akurat,” tambahnya.

Mulyadi juga mengingatkan pentingnya kehati-hatian dalam proses peliputan dan penulisan berita.

Tantangan dunia jurnalisme saat ini jauh lebih kompleks dibandingkan era tahun 90-an ketika media digital belum berkembang pesat.

“Wartawan harus berhati-hati, jangan sampai terjerat hukum. Tantangan saat ini jauh lebih berat dibanding tahun 90-an,” pesannya.

Sementara itu, Wali Kota Prabumulih, H Arlan, dalam sambutan yang dibacakan Asisten III Amilton, menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap pelaksanaan UKW ini.

Menurutnya, profesi wartawan membutuhkan kompetensi yang baik agar mampu memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan daerah.

“Pemkot Prabumulih sangat terbuka terhadap pers. Melalui UKW ini, kami berharap lahir wartawan lebih profesional dan mampu mendukung transparansi informasi,” ujarnya.

Pemerintah daerah menilai, pers memiliki peran strategis dalam menyampaikan informasi penyelenggaraan pemerintahan kepada masyarakat.

Dengan adanya wartawan yang kompeten, pemberitaan yang muncul diharapkan lebih objektif, edukatif, dan berimbang sehingga dapat meningkatkan kepercayaan publik.

Pemkot Prabumulih juga menyampaikan komitmen untuk terus bersinergi dengan insan pers dalam setiap program strategis pembangunan, baik di bidang pemerintahan, sosial, pendidikan, maupun kemasyarakatan.

Sementara itu, H Oktaf Riady, SH, dari PWI Pusat memberikan arahan tegas mengenai etika dan kompetensi jurnalistik. Pria yang akrab disapa Oka ini menyoroti masih adanya oknum yang mengaku wartawan namun tidak memiliki kemampuan dasar dalam menulis berita.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber:

Berita Terkait