Harga Cabai di Pasar Martapura Makin \\\'Pedas\\\'

Harga Cabai di Pasar Martapura Makin \\\'Pedas\\\'

MARTAPURA PALPOS ID Harga cabai rawit merah dibeberapa wilayah terus mengalami kenaikan harga sejak beberapa hari terakhir Di pasar tradisional Martapura bahkan saat ini harganya sudah menyentuh di angka Rp60 ribu per kilogram Kenaikan harga cabai rawit tersebut diakui oleh beberapa pedagang yang ada di sejumlah pasar yang ada di Kabupaten OKU Timur Sementara harga kebutuhan pokok yang lainnya seperti bawang merah dan putih cabai merah besar kenaikannya relatif normal Harga cabai rawit merah naik turun sejak beberapa hari terakhir dan tiap hari harganya beda beda untuk hari ini harganya Rp60 ribu per kilogram kata Dede salah satu pedagang yang ada di Pasar Tradisional Martapura OKU Timur Jumat 03 06 Kenaikan harga cabai rawit merah tersebut diakui oleh para pedagang akibat faktor cuaca dimana saat ini sering terjadi hujan di sejumlah wilayah Mungkin karena faktor cuaca belakangan ini sering turun hujan itu mungkin yang menyebabkan harga terus mengalami kenaikan lanjut Dede Dengan terus meningkatnya harga cabai rawit merah membuah para pembeli sedikit mengeluh Karena selama ini cabai merupakan salah satu bahan utama saat akan memasak apalagi untuk para pecinta pedas Sila warga Martapura mengaku terkejut dengan kenaikan harga cabai rawit merah yang cukup signifikan tersebut Baru empat hari yang lalu saya beli harganya Rp40 ribu sekarang sudah Rp60 ribu jadi belinya cuma Rp10 ribu saja tadi katanya saat ditemui di Pasar tradisional Martapura OKU Timur Sila berharap cabai dan beberapa kebutuhan pokok lainnya harganya kembali normal Kalau bisa jangan terlalu tinggi naiknya karena kebutuhan cabai dirumah menjadi salah satu kebutuhan pokok buat saya dan keluarga harapnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: