Jelang Piala AFF 2022, Marselino Ferdinan Jadi Sorotan

Jelang Piala AFF 2022, Marselino Ferdinan Jadi Sorotan

JAKARTA, PALPOS.ID – Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan sudah memiliki sederet catatan positif di usia yang terbilang muda. Prestasinya pun layak diacungi jempol karena di umur 17 tahun, dia sudah menunjukkan kelasnya sebagai calon pemain masa depan Indonesia.

Marselino Ferdinan menjadi salah satu pemain yang layak disorot jelang persiapan Timnas U-19 Indonesia menuju Piala AFF 2022 pada Juli mendatang.

Catatan menterengnya dan performanya sampai dipanggil ke timnas senior, menjadikan dia sebagai salah satu bintang lapangan Skuad Garuda. Marselino Ferdinan masih muda, tetapi dia sudah dipercaya tampil di berbagai timnas kelompok umur.

Sejatinya, ada juga pemain muda lainnya yang jadi sorotan, yakni Ronaldo Kwateh. Namun, fenomena Marselino yang bisa menembus tim senior di Kualifikasi Piala Asia 2022, tidak diikuti oleh Ronaldo.

Pemain kelahiran 9 September 2004 tersebut sudah masuk timnas sejak U-15. Dia dipanggil ke timnas U-15 juga bisa dibilang lebih muda dibandingkan pemain-pemain lainnya, yakni saat berusia 13 tahun.

Karena itulah, pencapaiannya di usia yang belia saat ini, tetapi sudah masuk ke timnas senior, ibarat sudah menjadi kebiasaan. Saat ditemui di lapangan timnas beberapa waktu lalu, dia juga tak mau terlalu memusingkan soal kesiapan Skuad Garuda.

"Kami sudah berlatih, mengikuti instruksi pelatih. Semua mengikuti dengan baik, semoga tim ini makin bagus ke depan," katanya.

Pemain asal Klub Persebaya Surabaya tersebut menambahkan, Indonesia di Piala AFF U-19 nanti memang akan tergabung di Grup A yang berisi tim-tim bagus seperti Myanmar, Thailand, Filipina, Brunei Darussalam dan Vietnam.

Berbekal pengalaman di level timnas U-23 dan senior, Marselino tak mau terlalu memikirkan tim lain. "Yakin dan percaya diri dengan tim sendiri, tidak perlu memikirkan tim lain, ya kami harus maksimal nanti," terangnya.

Marselino Ferdinan termasuk pemain yang harus bekerja keras di usia yang masih muda. Sebelum di Timnas U-19 Indonesia, dia juga pernah membela Timnas U-23 Indonesia di SEA Games, kemudian ikut ke Kualifikasi Piala Asia 2023 bersama tim senior. (dkk/jpnn)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: